Patch Mid-season Overwatch 2 Ditunda, Mei Tidak Dapat Dimainkan Untuk Sementara Waktu
Update pertengahan musim untuk Overwatch 2 dikabarkan telah ditunda beberapa saat sebelum perilisannya, sehingga menyebabkan hero Mei tidak dapat dimainkan untuk sementara waktu.
Sebuah postingan di forum resmi game ini mengkonfirmasi bahwa patch tersebut telah ditunda karena sebuah “permasalahan penting” yang sayangnya tidak dijelaskan, dimana telah ditemukan sesaat sebelum patch tersebut dirilis.
“Patch hari ini telah ditunda selagi kami menyelesaikan sebuah permasalahan penting,” ujar Blizzard. “Kami akan memberikan sebuah update di sini, dan menghadirkan patch tersebut secepatnya setelah permasalahan tersebut diselesaikan.” Patch nantinya akan dihadirkan pada tanggal 17 November mendatang waktu setempat, jadi untuk para pemain Mei harus menunggu beberapa saat lagi sampai karakter tersebut dapat dimainkan.
Mei sendiri sebelumnya telah ditarik dari dalam game pada awal bulan ini karena sebuah bug yang membuatnya dapat mencapai lokasi out-of-bounds dengan menggunakan kemampuan Ice Wall miliknya. Hal ini menyebabkan para pemain dapat melakukan eksploitasi dan bersembunyi dari jangkauan pemain lainnya.
Pada saat itu Blizzard menyebutkan bahwa mereka telah menarik Mei untuk sementara waktu karena bug tersebut, dan dijadwalkan setelah memperbaiki masalahnya Mei akan kembali lagi bersamaan patch yang akan datang di tanggal 15 November (waktu setempat).
Selain menghadirkan perbaikan untuk Mei, patch ini juga memiliki sejumlah perubahan lainnya termasuk perubahan balance, perbaikan bug, update konten serta yang lainnya.
Sumber: IGN