Pencipta Stardew Valley Tidak Akan Menjual DLC Untuk Gamenya

Raden Erlangga – Pencipta Stardew Valley, CorneredApe / Eric Barone telah menegaskan bahwa selama Barone masih hidup, ia berkomitmen untuk tidak pernah memungut biaya pada DLC ataupun update.

Barone baru-baru ini memposting di situs media sosial X, menginformasikan bahwa port konsol dan mobile untuk pembaruan Stardew Valley 1.6 masih dalam proses. Setelah sebelumnya dirilis untuk PC pada bulan Maret. Salah satu fans Stardew Valley dengan handle @Hikuzu56 mengomentari update tersebut, dan bilang “Selama semua yang di-tambahkan benar-benar gratis, dengan banyak konten baru, qol, dll, orang tidak akan mengeluh menunggu. Terima kasih atas cinta Anda yang berdedikasi pada game Anda!”.

Baronepun mereply dengan pernyataan berikut:

“Saya bersumpah atas kehormatan nama keluarga saya, saya tidak akan pernah memungut biaya untuk DLC atau pembaruan selama saya hidup”.


Pembaruan 1.6 akan menambahkan banyak konten baru. Termasuk festival baru, item, resep kerajinan baru, dialog, jenis pertanian baru dan banyak lagi. Lebih dari itu, komentar Barone tidak hanya merujuk pada Stardew Valley, tetapi juga bisa berlaku untuk game berikutnya, Haunted Chocolatier.

Bagaimana pendapat kalian tentang komitmen pencipta Stardew Valley ini? Apakah ini membuat kalian semakin menyukai Stardew Valley dan proyek-proyeknya di masa depan?

Biar gak ketinggalan berita menarik lainnya, kalian bisa follow Share Button Media di Instagram, Facebook Page ataupun subscribe channel Youtube kita ya..

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More