Penjualan 13 Sentinels Aegis Rim Capai 400 Ribu Kopi
Atlus belum lama ini mengumumkan bahwa penjualan game 13 Sentinels Aegis Rim telah berhasil mencapai angka 400 ribu kopi diseluruh dunia. Angka penjualan ini hadir dari penjualan dalam bentuk fisik maupun digital. Disebutkan juga, angka penjualan tersebut telah termasuk Collector’s Edition game ini. Lebih lanjut, game ini telah mendapatkan nominasi untuk “Jury Selection” di 24th Japan Media Art Festival.
Jumlah total penjualan di seluruh dunia untuk 13 Sentinel Aegis Rim telah dihitung, dan kemudian dirilis bersamaan dengan pengumuman nominasi. Game ini dinominasikan bersamaan dengan game lainnya seperti Fall Guys: Ultimate Knockout dan Frostpunk.
Menjelang ulang tahun dari 13 Sentinels Aegis Rim, sebuah album remix baru game tersebut diumumkan. Pengumuman tersebut hadir melalui livestream ulang tahun pertama setelah game tersebut dirilis. Selain itu, berbagai merchandise game tersebut telah tersedia untuk dibeli sejak gamenya dirilis.
Hal ini termasuk sebuah artbook dan script collection pack, sebuah komik 13 Sentinels Aegis Rim, dan sebuah figur Natsuno Minami. Artbook dan script collection pack saat ini tersedia secara eksklusif di Jepang. Karya ini berisikan berbagai artwork yang dibuat untuk game ini, dan juga dihadirkan bersama seluruh skrip game ini. Termasuk dialog antar karakter.
13 Sentinels Aegis Rim sendiri saat ini telah tersedia di PlayStation 4.
Sumber: Siliconera