Penjualan Digital Hogwarts Legacy 56% Lebih Banyak Dari Elden Ring
Dilansir dari kepala GamesIndustry.biz, Chris Dring, penjualan digital dari game Hogwarts Legacy pada minggu pertama perilisannya lebih tinggai 56% dibandingkan Elden Ring, di wilayah Eropa. Ia juga menyebutkan kalau game ini merupakan game perilisan terbesar diluar game FIFA, dan Call of Duty sejak Red Dead Redemption 2 di tahun 2018.
Bagi yang penasaran kenapa selalu dibandingkan, Hogwarts Legacy dan Elden Ring keduanya memiliki genre fantasi dan keduanya dirilis pada bulan yang sama, hanya tahunnya saja yang berbeda. Elden Ring sendiri memiliki peluncuran yang luar biasa pada bulan Februari tahun lalu, dan menjadi salah satu game dengan penjualan terbaik tahun itu.
Baru-baru ini, pihak GI.biz juga melaporkan kalau penjualan fisik dari game Hogwarts Legacy di minggu pertamanya 80% lebih banyak dibandingkan Elden Ring, di wilayah Inggris.
Dikembangkan oleh Avalanche Software dan dirilis oleh Warner Bros. Games, Hogwarts Legacy merupakan game berbasis dari seri Harry Potter yang dibuat oleh J.K. Rowling.
Untuk gamenya sendiri telah dirilis di PlayStation 5, Xbox Series, dan PC pada minggu kemarin, dan terlepas kontroversi yang ada, game ini memiliki performa yang menakjubkan.
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.