Penjualan PS5 Diestimasi Dua Kali Lipat Xbox Series X Dalam Lima Tahun
Sebuah laporan baru yang muncul akhir-akhir ini, melaporkan bahwa penjualan konsol next-gen dari Sony, PlayStation 5 diekspektasikan mencapai angka 120 juta unit dalam waktu lima tahun, secara kasar angka tersebut merupakan dua kali dari total penjualan yang diekspektasikan kepada konsol Xbox Series X. Hal tersebut berdasarkan laporan yang diterbitkan oleh DigiTimes.
Dimana laporan tersebut berbunyi, “siklus hidup untuk konsol game rumahan kemungkinan akan menurun menjadi lima tahun dari sebelumnya, 6 sampai 7 tahun, dan penjualan PlayStation 5 akan mencapai 120 juta sampai 170 juta unit dalam waktu lima tahun tersebut ketika siklus hidup konsol tersebut habis, dibandingkan dengan 110 juta unit yang telah tercatat untuk PS4 semenjak peluncurannya pada bulan November 2013, ditambah belum lama ini Sony telah meningkatkan produksi PS5 menjadi 10 juta pada akhir tahun ini,” dimana laporan ini didasari pada berbagai sumber pemasok konsol PlayStation 5 di Taiwan.
Pada bagian akhir laporan tersebut sebenarnya betul, seperti yang telah kita ketahui bahwa terdapat sebuah potensi dimana penjualan konsol PS5 pada akhir tahun ini akan mencapai angka 10 juta unit, dan juga hal tersebut tidaklah sulit untuk di percaya, dimana Sony bisa memproduksi konsol PS4 yang siap untuk dipakai setiap 30 detik.
Laporan tersebut juga mencatatkan bahwa prosessor-prosessor telah dikirimkan kepada Sony, dan permintaan atas chipset tersebut diekspektasikan akan meningkat nanti pada kuartal ketiga untuk mendukung penjualan pada kuartal ke empat.