Perilisan Handheld Playdate Ditunda ke Tahun Depan
Handheld unik Playdate, kini memiliki sebuah jendela perilisan baru. Sebelumnya handheld ini dikabarkan akan dirilis pada tahun 2021 ini, namun berdasarkan situs Playdate, handheld ini kini akan muncul di tahun 2022.
20 ribu unit pertama akan hadir pada awal 2022, sedangkan untuk 30 ribu unit selanjutnya di perkirakan untuk hadir pada semester kedua tahun depan, namun akan menghadirkan sebuah CPU baru. Selain itu, untuk menjabarkan penyebab dari penundaan ini, Panic juga membahas perilisan dan detail mengenai sistem handheld ini.
Yang pertama, seluruh baterai akan diganti dengan yang lain. Hal ini karena permasalahan “critical battery issue” dengan versi originalnya. Baterai yang baru ini diperkirakan akan memberikan daya tahan yang lebih lama. Seluruh baterai handheld Playdate yang ada di 5 ribu unit telah diganti secara langsung. Dan juga, seluruh unit baru akan menggunakan baterai baru.
Selanjutnya terdapat informasi mengenai penundaan yang berhubungan dengan pandemi. Hal ini menyebabkan sebuah perubahan dalam CPU yang digunakan untuk Playdates 2022 mendatang. Karena terdapat penundaan 730 hari untuk suku cadang, maka terdapat CPU board yang direvisi. Tujuannya adalah untuk mendapatkan lebih banyak Playdate di tahun 2022. Estimasi saat ini adalah bahwa 50 ribu sistem pertama akan muncul di tahun 2022, dengan yang lainnya menyusul di tahun 2023.
Kemudian terdapat kabar mengenai SDK, dimana Pulp Public Beta akan tiba di bulan Januari tahun depan, serta Playdate Software Development Kit versi full akan hadir di bulan Februari tahun depan.
Sumber: Siliconera