Pokemon Scarlet dan Violet Kemungkinan Tidak Akan Menghadirkan Seluruh Pokemon Yang Ada
Meski franchise Pokemon selalu dinantikan dan memiliki performa yang baik, namun bukan berarti bahwa game tersebut akan selalu mendapatkan pujian. Meski gameplay dari game ini menjadi membosankan untuk sebagian orang, sejumlah pemain lain memberikan keluhan karena tidak semua Pokemon berada di dalam game tersebut.
Sayangnya bagi mereka yang kecewa karena Pokemon Sword dan Shield tidak menghadirkan seluruh Pokemon yang ada, tampaknya hal ini juga terjadi pada seri Pokemon selanjutnya. Dilansir dari situs Pokemon resmi, tampaknya Pokemon Scarlet dan Violet tidak menghadirkan seluruh Pokemon yang ada saat ini.
Namun bukanlah hal yang mengejutkan jika para pemain tidak dapat menangkan seluruh Pokemon yang ada dalam satu game. Namun, yang mengecewakan adalah bahwa sejumlah Pokemon tertentu yang sebelumnya telah di tangkap dan dimasukan melalui Pokemon Home tidak dapat dihadirkan ke dalam game tersebut.
Serebii Note: It is listed that you can only put the specific Pokémon available within Pokémon Scarlet & Violet into it through Pokémon HOME indicating not all Pokémon may be coded within https://t.co/gDbXkHSvkT pic.twitter.com/iOM5Z31Wtd
— Serebii.net (@SerebiiNet) February 27, 2022
Seperti yang dibagikan oleh Serebii, disebutkan bahwa hanya sejumlah Pokemon tertentu yang dimasukan ke Pokemon Home dapat dipindahkan ke Pokemon Scarlet dan Violet. Pemindahan tersebut mengizinkan “sejumlah Pokemon yang dibatasi pada Pokemon yang muncul di setiap game” untuk dapat dibawa ke Pokemon Scarlet dan Violet. Meski hal ini mungkin saja sebuah pernyataan sementara, namun tren membatasi Pokemon yang dapat dihadirkan dalam satu game akan terus berlanjut.
Tentunya, dengan jumlah Pokemon yang terus meningkat, bukanlah sebuah hal yang mudah untuk menghadirkan mereka semua dalam satu game selagi mempertahankan gameplay yang adil dan balance. Meski demikian, menghadirkan DLC ke game Pokemon tampaknya kini sudah menjadi hal yang normal, jadi terdapat kemungkinan bahwa para pemain nantinya dapat membawa seluruh Pokemon kesukaan mereka ke game Pokemon terbaru.
Sumber: Gamerant