Project Leonardo, Kit Aksesbilitas Untuk PlayStation 5
PlayStation baru-baru ini mengungkap sebuah kontroler kit aksesbilitas baru yang tengah mereka kembangkan. Untuk saat ini kit tersebut memiliki nama Project Leonardo.
Diungkap pada CES 2023, dan kemudian dijabarkan pada situs PlayStation Blog, Project Leonardo di desain untuk menghapus batasan dalam gaming, dan membantu para pemain dengan disabilitas untuk lebih nyaman dan mudah bermain serta menghabiskan waktu di PlayStation 5.
Sony menyebutkan bahwa kontroler baru ini dikembangkan dengan para kontributor dari para ahli aksesbilitas, anggota komunitas, dan juga developer game. Leonardo berisikan sebuah kit yang memiliki komponen yang dapat diganti, termasuk berbagai variasi cap analog, dan tombol dalam berbadai bentuk dan ukuran yang berbeda.
Di PS5, para pemain nantinya dapat mengubah tombol dengan opsi mapping, dimana tombol kontroler dapat diganti ke berbagai bagian yang ad adi kontroler. Dan para pemain juga bisa memetakan dua fungsi ke tombo yang sama. PS5 sendiri nantinya dapat menyimpan hingga tiga profil kontroler.
Leonardo juga dapat digunakan sendiri, atau digabungkan dengan kontroler DualSense, atau kit sama lainnya. Selain itu proyek ini juga kompatble dengan perangkat eksternal pihak ketiga melalui empar port AUX 3.5mm.
Introducing Project Leonardo for PS5, a highly customizable accessibility controller kit designed to help players with disabilities play more easily, more comfortably, and for longer periods.
More info: https://t.co/qqCfpnPJr6 pic.twitter.com/IM0iulP0Fk
— PlayStation (@PlayStation) January 5, 2023
PlayStation mengatakan bahwa Project Leonardo sendiri saat ini tengah aktif dikembangkan, dan pihak perusahaan akan terus mengumpulkan feedback dari komunitas.
Untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.