Razer dan Verizon Tengah Membuat Sebuah Perangkat Handheld Gaming 5G
Razer, Verizon, dan Qualcomm dikabarkan telah bekerja sama untuk membuat sebuah konsol handheld gaming 5G yang bernama Razer Edge 5G. Diumumkan pada acara Mobile World Congress di Las Vegas, handheld baru ini tampaknya tidak akan eksklusif untuk digunakan melakukan streaming game dari cloud meski berfokus pada 5G, dimana Verizon juga mengumumkan bahwa game-game tersebut nantinya dapat di download ke Razer Edge.
Sayangnya tidak terlalu banyak yang disebut mengenai handheld tersebut, dimana tampilan penuh dari perangkat ini tidak akan muncul sampai dengan acara RazerCon di tanggal 15 Oktobe rmendatang, namun perusahaan-perusahaan yang ada di baliknya telah mengkonfirmasi bahwa handheld ini akan dibangun menggunakan Snapdragon G3X Gen 1 Gaming Platform, dan di desain untuk gaming berperforma tinggi dimanapun, dan kapanpun.
https://twitter.com/GLKCreative/status/1575178537753001986?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1575178537753001986%7Ctwgr%5Efd03687b643346c55f662d145c14cbe481886fb9%7Ctwcon%5Es1_&ref_url=https%3A%2F%2Fsea.ign.com%2Fnews%2F190895%2Frazer-and-verizon-are-making-a-5g-gaming-handheld
Qualcomm dan Razer sendiri telah bergabung untuk membuat prototipe dari sebuah handheld gaming pada bulan Desember kemarin, yang tampaknya merupakan pendahulu dari konsol baru yang diungkap oleh Verizon. Handheld tersebut juga dibangun menggunakan Snapdragon G3X Gen 1 dan tersedia untuk para developer namun tidak untuk para konsumen.
Market untuk handheld terutama handheld PC tampaknya telah bertumbuh secara signifikan, dimana Logitech dan perusahaan teknologi raksasa asal China, Tencent juga mengumumkan perangkat mereka sendiri pada bulan Agustus kemarin. Handheld ini nantinya akan digunakan khusus untuk cloud gaming saja, dimana para penggunanya dapat terhubung dengan sejumlah layanan seperti Xbox Cloud Gaming, dan GeForce Now milik Nvidia.
Sumber: IGN