Genshin Impact sebelumnya telah dirilis di platform PC, Android, iOS, dan PlayStation 4 pada tahun lalu. Dan game ini sendiri berhasil menjadi salah satu game yang paling populer di industri game saat ini. Menjelang akhir tahun, game ini telah memiliki lebih dari 40 juta pemain, dan angka tersebut terus meningkat hingga saat ini.
Salah satu aspek menarik dari game ini adalah berbagai update yang dihadirkan oleh sang developer, miHoYo, dari waktu ke waktu, yang menambahkan berbagai karakter, wilayah, senjata, dan yang lainnya. Belum lama ini, update versi 1.5 telah hadir yang membawa karakter, senjata, serta cerita baru.
Meski untuk saat ini, kalian sudah dapat memainkan Genshin Impact di platform PC, Mobile, PS4, dan PS5, sebelum game ini dirilis, sang developer telah mengkonfirmasi bahwa game ini akan hadir juga di konsol Nintendo Switch. Namun, sejak perilisannya hingga saat ini, hampir tidak terdengar kabarnya. Belum lama ini terdapat sebuah informasi mengenai port Switch tersebut.
3. When will Genshin Switch version release?
A: Likely sometime this year. There have been issues with the weaker hardware. #原神 #原神アプデ情報 #Genshin_Impact #genshinimpact #Genshin pic.twitter.com/tScs45JxUj
— Genshin Report (@GenshinReport) May 16, 2021
Berdasarkan leaker Genshin Impact yang bernama Genshin Report, Genshin Impact versi Switch telah ditunda akibat hardware Nintendo Switch yang lebih dibandingkan yang lainnya. Meski Genshin Impact sendiri bukanlah sebuah game yang sangat membutuhkan spesifikasi yang mumpuni, game ini masih membutuhkan spesifikasi yang memadai untuk dapat berjalan dengan baik, bahkan di platform mobile sekalipun. Namun, bersumber dari leaker yang sama, disebutkan bahwa port Switch tetap akan hadir tahun ini.
Sebelumnya, terdapat berbagai spekulasi penyebab tertundanya port Switch, salah satunya adalah implementasi microtransaction ke eShop Nintendo. Dan sejauh ini, miHoYo sendiri masih belum membagikan kabar apapun mengenai port Switch ini.
Sumber: DualShocker