Sekuel Bloodstained: Ritual of the Night Tengah Dikembangkan
Sebuah game yang dibuat sebagai penghormatan untuk game Castlevania, yang berhasil mendapatkan ulasan yang baik, dikabarkan akan mendapatkan sebuah sekuel.
Akun Twitter dari Wario64 mengindikasikan bahwa sebuah dokumen keuangan milik 505 games, berisikan sebuah slide yang mendiskusikan mengenai game Bloodstained, dan menyebutkan bahwa sebuah “versi kedua (sedang) dalam pengembangan”. Sayangnya, sejauh ini tidak terdapat detail atau informasi mengenai hal tersebut diumumkan.
Dokumen terebut dirilis sebagai bagian dari hasil laporan keuangan DigitalBros, dan juga mengumumkan serangkaian update mengenai franchise Bloodstained, seperti bahwa seri tersebut telah terjual lebih banyak 1 juta kopi, memiliki skor 8.1 di Metacritic, serta pendapatan mencapai 30,2 juta Euro.
Bloodstained: Ritual of the Night sequel is in development according to a Digital Bros/505 Games document https://t.co/hoHy5J0d5L pic.twitter.com/bAiHJjl0bl
— Wario64 (@Wario64) May 28, 2021
Game pertama Bloodstained sendiri telah dirilis pada tahun 2019 di PS4, Xbox One, dan Switch mengikuti campaign kickstarter yang berhasil, dan memiliki dua buah spin-off yang lebih kecil, yakni Bloodstained: Curse of the Moon dan sekuelnya. Terlepas berbagai permasalahan saat pengembangan game tersebut, dan sang developer harus membawa developer Shantae, Wayforward untuk membantu menyelesaikan game ini, Curse of the Moon mendapatkan ulasan yang baik, terlepas dari versi Switch yang masih membutuhkan beberapa penyesuaian setelah perilisannya.
Game ini dibuat setelah Koji Igarashi (produser Castlevania) meninggalkan Konami untuk membuat proyeknya sendiri, dan bergabung dengan studio Jepang, ArtPlay.
Sumber: IGN