Server Online WWE 2K19, WWE 2K20 Akan Ditutup Bulan Depan
Game WWE 2K22 belakangan ini ramai dimainkan oleh para penggemar WWE, dan dengan reaksi yang positif dari para gamer, berhasil membuat WWE untuk tetap bersama 2K Sports membawa berbagai entri-entri lainnya. Para gamer sendiri senang dengan kembalinya mode General Manager, peningkatan teknis jika dibandingkan dengan WWE 2K20, dan berbagai opsi lainnya. Namun terdapat sejumlah gamer yang masih bertahan dengan game WWE 2K19, dan mungkin juga WWE 2K20, sayangnya terdapat sebuah kabar kurang baik, dimana dukungan online untuk kedua game tersebut akan berakhir dalam waktu dekat ini.
Akun Twitter resmi WWE Games belum lama ini telah mengkonfirmasi bahwa server online untuk kedua game WWE 2K19 dan 2K20 akan ditutup. Para gamer dari kedua game tersebut masih memiliki waktu sampai dengan 30 Juni, 2022 untuk memainkan mode online, dan setelah tanggal tersebut maka mode online sudah tidak akan tersedia lagi. Seluruh fungsionalitas online untuk kedua game tidak akan dapat berjalan, yang berarti para pemain tidak akan lagi dapat berpartisipasi dalam pertandingan online atau bahkan mendownload Community Creations.
https://twitter.com/WWEgames/status/1523679186975698946?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1523679186975698946%7Ctwgr%5E%7Ctwcon%5Es1_&ref_url=https%3A%2F%2Fgamerant.com%2Fwwe-2k19-2k20-servers-shut-down-date-when%2F
Sayangnya, sejauh ini pihak developer maupun publisher masih belum memberikan sebuah alasan mengapa mereka mengambil langkah tersebut, namun hal ini terjadi cukup sering untuk game-game olahraga. Tentunya karena game olahraga dirilis secara tahunan, banyak pemain dari komunitas online game tersebut berpindah ke entri yang lebih baru.
Sumber: Gamerant