Shigeru Miyamoto: Pikmin Tidak Sukses Karena Game Ini Terlalu Sulit untuk Dimainkan
Membahas game Nintendo tentunya tidak lepas dari berbagai macam IP mereka yang terkenal, seperti Mario dengan berbagai entrinya yang menarik dan selalu terjual jutaan kopi hingga memiliki satu entri yang menjadi game yang paling laris di Nintendo Switch. Selain itu juga ada franchise Zelda yang setiap perilisannya cukup dinantikan oleh para gamer. Terdapat juga franchise Pokemon yang sangat terkenal dan populer hingga orang awampun tahu akan game ini. Namun Nintendo juga memiliki IP original yang ternyata tidak terkenal loh, yang bernama Pikmin dengan game terbarunya Pikmin 4.
Dalam sebuah seri wawancara Ask the Developer, pembuat dari Pikmin – Shigeru Miyamoto menjabarkan mengapa game itu tidak memiliki penjualan yang membludak jika dibandingkan seperti Mario Kart atau Pokemon. Dan salah satu pertanyaannya adalah apakah para gamer menganggap kalau game Pikmin ini terlalu sulit.
Pihak pewawancara memberikan masukan kalau penjualan Pikmin yang kurang menarik ada kaitan dengan apa yang ditawarkan di dalam game, terutama seperti bagian dimana Pikmin kalian bisa mati. Namun Miyamoto memberikan pembelaan kalau hal itu adalah identitas dari game Pikmin itu sendiri, dan menjabarkan dua alasan menurutnya mengapa gamer menganggap game ini sulit. Yang pertama adalah kontrol, dan kedua adalah kedalaman dari gameplay yang ditawarkan.
Bagaimana dengan kalian? Apakah kalian memang merasa kalau game Pikmin ini sulit untuk dimainkan?
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.