Square Enix Sebut Divisi Mobile Mereka Kurang Memuaskan

Square Enix belum lama ini telah merilis hasil laporan keuangan mereka untuk kuartal ketiga di tahun fiskal 22/23. Dalam laporan tersebut terdapat sebuah segmen Q&A. Dalam bagian tersebut, Square Enix mengungkapkan bahwa divisi mobile mereka memiliki performa yang kurang memuaskan. Untuk mengatasi hal tersebut, Square Enix berencana untuk meningkatkan upaya pengembangan internal mereka. Segemen ini juga mengungkapkan bahwa Square Enix telah melakukan outsourcing untuk pengembangan game mobile mereka. Selain itu, meski pihak perusahaan telah merilis sejumlah game dalam kuartal ketiga mereka, Square Enix menyatakan bahwa mayoritas perilisan dari game tersebut tidak sesuai dengan ekspektasi mereka. Sayangnya Square Enix tidak menyebutkan secara spesifik game-game tersebut.

Meski demikian, terlepas dari tidak tercapainya ekspektasi mereka, dan kurangnya performa divisi mobile, Square Enix masih akan tetap merilis game mobile. Square Enix juga tetap berencana untuk merilis sejumlah game pada kuartal ke empat nanti. Namun, penjualan bersih dari divisi mobile meningkat karena perubahan kebijakan akuntansi. Beriefing tersebut juga mengungkapkan bahwa, meski game yang ada tidak sesuai harapan, penjualan game-game ini meningkat di Januari 2022.

Diluar divisi mobile, Square Enix mengatakan bahwa mereka akan melakukan beberapa perilisan pada kuartal ke empat mereka. Briefing tersebut juga menuliskan Triangle Strategy, dan Stranger of Paradise: Final Fantasy Origin. Selain itu, meski penjualan Final Fantasy XIV sempat dihentikan, Square Enix percaya bahwa game tersebut akan dapat menghasilkan sejumlah pendapatan dalam kuartal ke empat nanti.

Sumber: Siliconera

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More