Studio Baru Kreator Dead or Alive Tengah Membuat Game NFT

Mantan bos Team Ninja, Tomonobu Itagaki belum lama ini mengumumkan bahwa studio baru yang dibangunnya tengah membuat sebuah game NFT yang bernama Warrior.

Desainer game Jepang tersebut, yang dikenal mengembangkan seri Dead or Alive milik Tecmo, dan menghidupkan kembali franchise Ninja Gaiden mereka, mengatakan pada tahun lalu bahwa ia telah kembali untuk mengembangkan sebuah game dengan studio baru. Studio tersebut bernama Apex Game Studios dan berfokus untuk menghadirkan game-game imersive 3A Web3.0 dan berkualitas tinggi.

https://twitter.com/warriorgame_io/status/1542167706094280705?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1542167706094280705%7Ctwgr%5E%7Ctwcon%5Es1_&ref_url=https%3A%2F%2Fwww.videogameschronicle.com%2Fnews%2Fdead-or-alive-creator-tomonobu-itagakis-new-studio-is-making-nft-games%2F

Apex Game Studios sendiri saat ini telah memiliki lebih dari 100 karyawan yang bertempat di Jepang dan Singapura. Proyek pertama dari studio tersebut adalah Warrior, sebuah game NFT untuk platform mobile dan PC yang dibangun menggunakan Unreal Engine.

“Warrior Project akan segera membuat Initial Decentralized Exchange Offering, atau IDO, dan akan merilis versi Alpha pertama, dan sejumlah event Giveaway saat ini sedang berlangsung di komunitas,” ujar sebuah perilisan pers dari Apex Game Studios.

Selain itu dalam pers tersebut Itagaki juga menambahkan bahwa salah satu karakteristik utama yang harus dimiliki oleh game blockchain untuk berhasil adalah menjadi game yang sesungguhnya dan menyenangkan serta menarik perhatian, dan hal tersebut adalah hal yang ingin dicapai pihak developer dengan Warrior.

Dilansir dari roadmap yang ada di situs resmi game tersebut, versi beta dari Warrior ini dijadwalkan untuk dirilis pada kuartal pertama tahun depan.

Sumber: VGC

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More