Tanggal Rilis Expansi Baru Warframe Diungkap
Developer dari game MMO populer Warframe belum lama ini mengumumkan bahwa ekspansi terbaru untuk game tersebut, Warframe: Angles Of Zariman, akan dirilis pada tanggal 27 April mendatang.
Dilansir dari pihak PC Gamer, ekspansi baru ini akan berfokus kepada kapal koloni, yang menurut pada lore game, kapal tersebut diasumsikan hilang di luar angkasa. Ekspansi ini akan menampilkan story mission baru, dan jenis musuh baru yang akan kalian hadapi.
Selain itu, terdapat sebuah area baru yang bernama “Dromizone,” sebuah tempat yang dapat dikustomisasi sesuai dengan keinginan para pemain.
Sebuah class Warframe baru yang bernama Gyre juga akan dirilis. Gyre memiliki sebuah kemampuan spesial seperti termasuk meluncurkan sebuah gyratory sphere yang memberikan damage yang tinggi, melempat sebuah sphere yang meledak setelah dua detik, mendapatkan peningkatan critical, dan energy regen, dengan durasi singkat.
Gyre juga memiliki sebuah kemampuan yang dapat mengaktifkan mekanisme yang mereka miliki untuk berputar pada kecepatan yang tinggi, menghasilkan sebuah electric field yang akan memberikan damage pada musuh yang ada di sekitar.
Warframe sendiri merupakan sebuah game yang memiliki umur yang cukup lama. Pertama kali dirilis pada tahun 2013, tidak terlalu banyak yang memainkan game ini, namun fanbase game tersebut terus bertumbuh sejak itu.