Tencent Akuisisi Sejumlah Saham Minoritas Playtonic
Tencent belum lama ini dikabarkan telah mengakuisisi sejumlah saham minoritas di developer Yooka-Laylee, dan pulisher Playtonic Games.
Meski raksasa gaming tersebut akan memiliki sebagian dari perusahaan yang berbasis di Derby ini, yang merupakan developer dari Yooka-Laylee, dan sekuelnya, serta Impossible Lair, Playtonic mengatakan bahwa mereka akan tetap memiliki kontrol kreatif penuh atas IP mereka.
Pihak studio akan menggunakan investasi Tencent untuk memperluas dari sebuah tim menjadi beberapa tim, dengan “penekanan pada perekrutan beragam talenta, meningkatkan basis mereka, dan mencari dan memperluas ke lokasi baru.”
Pada awal tahun ini, Playtonic juga mendirikan label penerbitannya sendiri bernama Playtonic Friends, yang telah menerbitkan A Littel Golf Journey, Demon Truf, dan versi konsol dari BPM: Bullets Per Minute.
“Enam tahun yang lalu kami membuat sebuah kapal roket yang keren dan menarik, yang diarahkan pada sebuah jalur yang kami pikir benar, dan seru,” ujar founder Playtonic, Gavin Price.
“Kami senang bahwa Tencent setuju dengan jalur tersebut dan telah memberikan sejumlah bahan bakar untuk menjalankan lebih jauh misi kami.”
Tim pengembang juga sudah mulai mengambil langkah selanjutnya dengan merekrut Danny Spiteri, yang merupakan mantan dari Team17, sebagai kepala penerbitan.
Spiteri sendiri akan berfokus pada perilisan berbagai game baru dibawah label Playtonic Friends, sehingga dapat membuat Price, dan executive producer Andy Wilson untuk berfokus pada pengembangan lagi dengan tim utama Playtonic.
Sumber: VGC