Ubisoft Berikan Klarifikasi Resmi Mengenai Penghapusan Akun dan Game Pengguna Yang Tidak Aktif

Jika kalian sempat mengikuti berita game setidaknya dalam beberapa hari ke belakang ini, tentunya kalian sudah mengetahui bahwa sempat ada kabar kalau Ubisoft akan menghapus berbagai akun yang mereka temukan sudah tidak aktif dalam jangka waktu yang cukup lama. Kabar ini pertama kali muncul di platform Twitter yang kemudian akhirnya tersebar dengan cepat. Isi dari cuitan ini tentunya membuat para gamer, terutama mereka yang sudah menghabiskan uang jutaan hingga puluhan juta di akun Ubisoft mereka khawatir akan nasib game mereka. Namun kabar baiknya, setelah berita ini meluas Ubisoft akhirnya memberikan klarifikasi resmi.

Assassin’s Creed Mirage

Ubisoft Hapus Akun Yang Tidak Atau Jarang Aktif

Khawatiran ini muncul pada sebuah postingan Twitter yang menyebutkan kalau akun Ubisoft akan ditutup karena tidak aktif digunakan. Postingan yang berisikan gambar email Ubisoft itu bertuliskan kalau akun Ubisoft sang pemilik sudah diberhentikan sementara waktu dan akan ditutup secara permanen dalam kurun waktu 30 hari terkecuali penutupan akun ini dibatalkan langsung oleh sang pemilik akun. Geger? Pastinya, terlebih email tersebut sudah dipastikan berasal langsung dari Ubisoft, dan sang pembuat postingan menambahkan bumbu dengan mengatakan kalau semua game yang sudah kalian beli akan hilang selamanya.

Klarifikasi Ubisoft

Mendengar hal ini Ubisoft langsung gercep memberikan klarifikasi. Yang pertama adalah soal peraturan penghapusan akun yang tidak aktif, dimana sudah sesuai dengan peraturan perlindungan data Uni Eropa mengenai seberapa lama sebuah perusahaan boleh menyimpan data pribadi seseorang. Namun agar tidak simpang siur, Ubisoft menjabarkan kriteria yang harus dipenuhi suatu akun yang akan dihapus, dan akun yang sudah membeli game mereka tidak masuk sama sekali dalam kriteria. Ubisoft juga menegaskan bahwa hingga hari ini mereka tidak pernah menghapus akun apapun yang tidak aktif setidaknya kurang dari empat tahun.

Assassin’s Creed Mirage

Nah bagi kalian yang mendapatkan email seperti di atas, menurut Ubisoft adalah email pemberitahuan yang dikirimkan dalam kurun waktu 30 hari sebelum penghapusan akun, dan jika pemiliknya masuk pada periode 30 hari itu maka mereka akan mendapatkan pemberitahuan dan sebuah link untuk mengaktifkan kembali akun mereka ketika masuk.

Bagaimana dengan kalian? Sudah bisa bernafas lega karena mendapatkan jawaban langsung Ubisoft?


Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

 

Sumber: Ubisoft

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More