Warframe Tuju PS5 Tahun Ini, Xbox Series Nanti
Kini, 60 juta pemain game Warframe akan segera mendapatkan kesempatan untuk menikmati game tersebut pada konsol next-gen dari Sony dan Microsoft. Dimana belum lama ini Digital Extremes akan merilis game tersebut pada konsol PlayStation 5 pada tahun ini dan Xbox Series X nanti.
Pada konsol next-gen, game tersebut akan berjalan pada resolusi 4K dan 60 frame per second. Dimana juga kalian bisa mengestimasikan bahwa game Warframe di PS5 dan Xbox Series akan mendapatkan peningkatan kecepatan waktu loading yang signifikan, dan pengalaman yang mulus ketika kalian memasuki tempat yang dipenuhi banyak pemain atau NPC, dan open world.
Dengan render yang lebih disempurnakan lagi juga akan menghasilkan pencahayaan yang dinamis. Cahaya dari matahari kini akan menghasilkan bayangan yang panjang melalui pepohonan, dedaunan akan membuat bayangan yang dinamis, dan pantulan dari Cetus market akan bisa kalian lihat di Warframe selagi kalian berjalan-jalan.
Kalian juga akan menemukan texture game-wide remaster yang telah menambahkan beberapa peningkatan baru dari detail dan peningkatan warna, serta pengurangan ruang yang digunakan pada hard drive kalian.
Pada next-gen, game tersebut juga akan menghadirkan fitur cross-generation play, dan profil, serta progress yang telah disimpan ketika kalian memainkan game tersebut di PS5 atau PS4.
Detail mengenai cross-generation play di Xbox Series akan dibagikan di lain waktu.
Warframe pada konsol next-gen juga memanfaatkan beragam fitur baru dan unik yang ada di PS5.
Progress Activities kini akan menunjukan kepada kalian seberapa dekat lagi kalian akan mendapatkan sebuah Trophy, sedangkan Challenge Activities akan menempatkan kalian langsung dalam pertarungan tanpa perlu menunggu loading game. Yang pertama adalah Scantuary Onslaught Challenge, dengan Challenge lainnya yang akan dihadirkan nanti.
Saat dirilis nanti, dengan menggunakan Adaptive Trigger di DualSense, para pemain akan merasakan feedback yang di dapatkan pada setiap tembakan dengan setiap tarikan trigger.
Nantinya, dengan Digital Extremes mempelajari teknologi Haptic milik Sony, mereka akan memberikan pola vibrasi yang unik, yang akan sama dengan lingkungan yang ada di dalam game.
Sumber: VG247