Ys Memoire: The Oath in Felghana Akan Hadir di Switch
Nihon Falcom mengumumkan Ys Memoire: The Oath in Felghana dikabarkan akan tiba ke konsol Nintendo Switch pada musim semi tahun depan. Game ini merupakan versi baru dari game klasik Ys namun tidak akan menjadi sebuah port sederhana saja. Game ini akan menghadirkan sebuah high-speed mode, beginner support mode untuk aksesbilitas, grafis HD, dan yang lainnya. Sejauh ini masih belum diketahui apakah port baru ini akan dirilis di luar Jepang atau tidak.
“深化”したアクションRPG――
Nintendo Switch「イース・メモワール -フェルガナの誓い-」2023年春発売!
★イベントフルボイス&アドルにボイス追加
★グラフィック新旧、サウンド3種切替
★ハイスピードモード、初心者サポート機能搭載https://t.co/it3ZjB1z8g#イースF #ysf #falcom #Switch pic.twitter.com/MmokfTIlgQ— 日本ファルコム (@nihonfalcom) December 15, 2022
Untuk mode high-speed akan mengizinkan para pemain untuk mempercepat game menjadi 1.5x atau 2x dari kecepatan biasa. Selain sejumlah fitur yang disebutkan di atas, game ini juga memiliki visual baru untuk portrait karakter yang disebut “Refined Version” dan sebuah opsi untuk mengubah antara visual baru dan versi PSP yang bernama “Classic Version”. Opsi suara baru juga tersedia sehingga para pemain bisa memilih versi PC yang dirilis di 2012, PC-8801, dan X68000.
Ys Memoire: The Oath in Felghana yang merupakan sebuah port yang mendapatkan peningkatan baru ini akan dirilis di Switch pada awal tahun depan. Untuk kalian yang ingin memainkan game klasiknya kalian bisa mendapatkannya di PC.
Sumber: Siliconera