Deltarune Punya Konten Eksklusif “Mouse Mode” di Switch 2

Raden Erlangga – Pengumuman bahwa Deltarune Chapters 1-4 akan hadir sebagai judul peluncuran untuk Nintendo Switch 2 pada 5 Juni 2025 mungkin sudah cukup menggembirakan buat banyak fans.

Deltarune Punya Konten Eksklusif "Mouse Mode" di Switch 2

Tapi ternyata, ada satu kejutan kecil yang disisipkan khusus untuk pemilik konsol generasi baru Nintendo, yaitu sebuah ruangan spesial yang hanya bisa diakses dengan fitur kontrol unik lewat “Mouse Mode”.

Apa Itu Mouse Mode? Dan Kenapa Cuma di Switch 2?

Sesuai informasi dari situs resmi Deltarune, mode ini adalah semacam ruangan eksperimental kecil di dalam game. Yang memungkinkan pemain menggunakan dua Joy-Con 2 sebagai pengganti mouse, lengkap dengan kontrol gerakan gyro.

Deltarune Punya Konten Eksklusif "Mouse Mode" di Switch 2

Walaupun mode ini sebenarnya juga akan tersedia di platform lain, kontrolnya tidak akan sama. Switch 2 jadi satu-satunya platform yang memanfaatkan dukungan kontrol gerak ganda dan sensor Joy-Con generasi baru. Ini menjadikannya tempat terbaik untuk mencoba fitur ini seperti yang diinginkan oleh sang kreator, Toby Fox.

YouTube player

Buat kamu yang penasaran seperti apa gameplay-nya, cuplikan Mouse Mode ini bisa dilihat secara singkat pada detik ke-38 di trailer resmi Deltarune Chapters 1-4.

Tenang, Nggak Ada Perbedaan Konten Cerita

Walaupun konten eksklusif selalu jadi topik sensitif di kalangan fans multi-platform, Toby Fox telah menegaskan bahwa tidak akan ada perbedaan signifikan antara versi game di tiap platform. Dalam pernyataan resminya, dia menyebutkan:

“Content amount, dialogue, setting, music etc will remain the same across all platforms.”

Jadi kamu nggak perlu khawatir bakal ketinggalan momen cerita, musik, atau interaksi penting. Baik kamu main di Switch, PC, PS5, atau platform lainnya.

Fitur Lain: Impor Save dari Switch Lama

Selain Mouse Mode, ada satu fitur tambahan yang pastinya disambut hangat fans lama: kemampuan untuk mengimpor file save dari Deltarune Chapter 1 & 2 versi demo Switch, maupun dari versi penuh game di Switch generasi pertama.

Ini adalah berita bagus, terutama buat pemain yang udah menghabiskan waktu berjam-jam di game sebelumnya dan ingin langsung lanjut ke chapter berikutnya tanpa harus memulai ulang.

Eksperimen Kecil, Tapi Menarik

Meski fitur Mouse Mode ini terkesan minor, ini menunjukkan pendekatan unik Toby Fox dalam mendesain pengalaman bermain yang berbeda di tiap platform. Ruangan spesial ini bisa jadi semacam eksperimen, referensi lucu, atau bahkan mini-game kecil yang menyambut kreativitas pemain yang eksploratif.

Dan yang pasti, ini jadi bonus menarik bagi pengguna awal Switch 2. Yang ingin merasakan sesuatu yang nggak tersedia di tempat lain.

Jangan lupa follow semua media sosial Share Button Media buat selalu update di dunia dalam gaming!

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More