Elden Ring Menangkan Grand Award Pada Japan Game Awards 2022
Pemenang untuk Japan Game Awards 2022 telah diumumkan pada acara Tokyo Game Show tahun ini. Satu game telah mendapatkan penghargaan tertinggi dibandingkan yang lain, dan game tersebut adalah Elden Ring yang berhasil memenangkan penghargaan Grand Awards pada acara tersebut.
Japan Game Awards sendiri merupakan sebuah acara penghargan yang dilaksanakan tahunan di dalam acara Tokyo Game Show. Pada acara ini gamer Jepang akan memberikan suara untuk game-game luar biasa yang dirilis pada tahun fiskal sebelumnya yang berjalan dari 1 April tahun lalu hingga 31 Maret. Juri akan menentukan 10 game teratas yang cocok untuk memenangkan untuk Awards for Excellence dan game terbaik di antaranya akan memenangkan Grand Award.
Meski acara ini juga memberikan penghargaan berdasarkan performa penjualan, terdapat sejumlah penghargaan lainnya. Seperti Minister of Economy, Trade, and Industry Award, dimana pemerintah Jepang akan memberikan penghargaan langsung kepada seorang individu, dan Hidetaka Miyazaki, presiden FromSoftware telah memenangkan penghargaan ini.
Berikut daftar pemenang penghargaan di Japan Game Awards 2022:
- Minister of Economy, Trade, and Industry Award: Hidetaka Miyazaki
- Global Award Japanese Product: Pokemon Brilliant Diamond dan Shining Pearl
- Global Award Foreign Product: Call of Duty: Vanguard
- Best Sales Award: Pokemon Brilliant Diamond and Shining Pearl
- Game Designers Award honorable mentions:
- 7 Days to End With You
- Needy Streamer Overload
- Game Designers Award winner: Inscryption
- Awards for Excellence:
- Resident Evil Village
- Sky: Children of the Light
- Tales of Arise
- Lost Judgment
- Final Fantasy XIV: Endwalker
- Pokemon Legends: Arceus
- Horizon Forbidden West
- Elden Ring
- Ghostwire: Tokyo
- Kirby and the Forgotten Land
- Grand Award: Elden Ring
elden Ring, yang memenangkan Grand Award di Japan Game Awards 2022 saat ini telah tersedia dan dapat kalian mainkan di PS4, PS5, Xbox Series, Xbox One, dan PC.
Sumber: Siliconera