Soundtrack Dragonspine Genshin Impact, ‘Vortex of Legends’ Telah Dirilis
Soundtrack Genshin Impact untuk Dragonspin kini telah tersedia dan dapat kalian dengar di Apple Music, Spotify dan YouTube. Dengan diberi judul “Vortex of Legends,” album tersebut menghadirkan berbagai track dari region gunung es yang ada di dalam game.
Keseluruhan 17 track yang ada di soundtrack Dragonspine disusun oleh Yu-Peng Chen. Developer miHoYo sebelumnya membagikan sebuah video musik yang bernama “Tales from the Snow Mountain” yang menampilkan pertunjukan orkestra di Shanghai. Kalian bisa melihat album lengkap soundtrack pada video yang disematkan dibawah ini.
Berikut track apa saja yang ada di album “Vortex of Legends”:
- “Snow-Buried Tales”
- “Fragile Fantasy”
- “Chattering Snowflakes”
- “Serene and Sweet Adieu”
- “Glistening Shards”
- “Ad Oblivione”
- “Abiding Chills”
- “Menacing Cove”
- “Striding in the Snowstorm”
- “Sinister Mist”
- “In the Desolate Hallway”
- “The Flourishing Past”
- “Unfinished Frescoes”
- “Spin of Ice Crystals”
- “Finale of the Snowtomb”
- “Once-Colored Memories”
- “Moonlike Smile”
Soundtrack Dragonspine ini dirilis setelah soundtrack dari Mondstadt dan Liyue.
Event terbaru Genshin Impact, Contending Tides, akan memberikan beragam hadiah kepada para pemain melalui challenge harian yang telah dimulai pada tanggal 2 April kemarin. Sedangkan event sebelumnya, Windblume Festival masih akan tersedia sampai dengan tanggal 5 April.
Genshin Impact sendiri saat ini tersedia di PC,iOS, Android, dan PlayStation 4. Untuk versi PlayStation 5 game ini akan segera dihadirkan pada musim semi tahun ini.
Sumber: Siliconera