Danganronpa 2: Goodbye Despair Anniversary Edition Versi Mobile Akan Dirilis Bulan Depan
Developer, sekaligus publisher yang bernama Spike Chunsoft, belum lama ini mengabarkan bahwa mereka akan segera merilis game lanjutan dari Danganronpa: Happy Havoc Trigger Anniversary Edition, yang berjudul Danganronpa 2: Goodbye Despair Anniversary Edition pada platform iOS melalui App Store, dan Android melalui Google Play. Kalian bisa memainkan game tersebut nanti pada tanggal 20 Agustus mendatang, dengan merogoh kocek sebesar 1,960 yen ataiu sekitar 270 ribu Rupiah dengan menggunakan kurs saat ini.
Masih sama seperti game sebelumnya, Danganronpa: Trigger Happy Havoc Anniversary Edition yang telah dirilis pada perangkat iOS dan Android pada pertengahan bulan Mei kemarin, game Danganronpa 2: Googbye Despair Anniversary Edition ini akan menghadirkan berbagai konten tambahan seperti kontrol yang sudah di optimalisasi untuk touchscreen, sebuah mode gallery, dan masih banyak lainnya.
Seperti yang telah diumumkan oleh Spike Chunsoft sendiri pada bulan April kemarin, dimana developer sekaligus publisher tersebut mengumumkan bahwa mereka akan membawa ketiga game yang telah mereka buat, Danganronpa: Trigger Happy Havoc, Danganronpa 2: Goodbye Despair, dan Danganronpa V3: Killing Harmony kepada platform Android dan iOS. Hal ini dilakukan Spike Chunsoft untuk merayakan ulangtahun seri Danganronpa yang ke 10 tahun ini.
Pada perilisan Danganronpa: Happy Trigger Havoc, terdapat sebuah wawancara dengan pihak Yoshinori Terasawa yang merupakan Producer dari seri Danganronpa, dan untuk kalian yang ingin mengetahui lebih mendetail mengenai Danganronpa yang di port pada plaform mobile, kalian bisa membaca artikel wawancara tersebut di sini.
Sumber: Gematsu