Hades II Akan Rilis Lebih Dulu di Nintendo Switch 2 Dibanding Konsol Lainnya

Raden Erlangga Supergiant Games mengonfirmasi bahwa Hades II akan debut lebih dulu secara eksklusif untuk Nintendo Switch 2. Ini menjadikan konsol baru Nintendo sebagai satu-satunya tempat bermain Hades II di konsol saat peluncuran awalnya nanti.

Eksklusif Konsol, Tapi Hades II Sudah Bisa Dimainkan di PC

Meski baru akan menyambangi Switch 2, Hades II sudah tersedia untuk dimainkan di PC lewat Steam Early Access. Versi awal ini bahkan sudah memuat konten yang lebih banyak dibandingkan Hades pertama saat rilis, termasuk lebih banyak area, karakter, serta event cerita.

YouTube player

Supergiant Games berencana untuk merilis update besar setiap beberapa bulan, memperkenalkan konten baru, pengembangan cerita, dan berbagai peningkatan gameplay. Semua ini akan berlangsung hingga game versi 1.0 benar-benar rampung dan dirilis secara penuh di semua platform yang direncanakan.

Versi Konsol Lain Akan Menyusul

Untuk saat ini, belum ada tanggal resmi terkait perilisan Hades II di konsol lain seperti PlayStation atau Xbox.

Hades II Akan Rilis Lebih Dulu di Nintendo Switch 2 Dibanding Konsol Lainnya

Namun Supergiant menyatakan bahwa eksklusivitas Switch 2 hanya bersifat sementara, sehingga pemain di konsol lainnya tetap bisa menantikan kehadirannya, hanya saja harus bersabar sedikit lebih lama.

Early Access: Waktu yang Tepat untuk Terjun

Hades II Akan Rilis Lebih Dulu di Nintendo Switch 2 Dibanding Konsol Lainnya

Supergiant juga mengingatkan bahwa harga game bisa saja naik menjelang perilisan versi finalnya. Jadi, buat kalian yang ingin ikut membentuk pengembangan game ini sekaligus hemat biaya, bergabung dalam Early Access saat ini bisa jadi pilihan terbaik.

Jangan lupa follow semua media sosial Share Button Media buat selalu update di dunia dalam gaming!

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More