Konami telah merilis sebuah pernyataan mengenai feedback yang di dapatkan setelah perilisan eFootball belum lama ini. Pihak studio meminta maaf kepada para gamer terutama penggemarnya sebelum menyatakan komitmen mereka untuk memperbaiki game tersebut.
Dalam sebuah cuatan melalui media sosial Twitter eFootball, Konami merilis sebuah pernyataan resmi seputar game tersebut dimana Konami mengetahui berbagai laporan dari para gamer mengenai sejumlah masalah yang ada di berbagai bagian di dalam game.
“Setelah perilisan eFootball 2022, kami telah mendapatkan banyak sekali feedback dan permintaan mengenai game tersebut, termasuk kecepatan pass, dan operasi defence,” bunyi pernyataan tersebut. “Kami juga ingin mengakui bahwa terdapat laporan mengenai berbagai maslaah yang dialami oleh para gamer dengan cut-scene, ekspresi wajah, gerakan pemain, dan perilaku bola.”
Important info for #eFootball fans pic.twitter.com/Tp9RFhmXp9
— eFootball (@play_eFootball) October 1, 2021
“Kami sangat menyesal atas masalah ini, dan ingin meyakinkan semua orang bahwa kami akan menangani semua masalah ini dengan serius, dan berusaha untuk memperbaiki situasi yang ada saat ini.”
Pernyataan ini kemudian menjelaskan bahwa para gamer bisa menantikan update konsisten dimulai pada minggu selanjutnya dan pihak tim pengembang akan membagikan kuisioner untuk para gamer agar bisa mengumpulkan feedback. “Kami akan melakukan yang terbaik untuk memuaskan sebanyak mungkin gamer, dan kami menantikan dukungan kalian selanjutnya untuk eFootball 2022.”
Jelang perilisan, tidak sedikit gamer yang merasa bahwa mereka telah diwanti-wanti. Konami sebelumnya mengatakan kepada para gamer bahwa game ini pada dasarnya dirilis sebagai sebuah demo, dan kurangnya sejumlah mekanisme baru, game mode, dan tipe pemain.
Sumber: IGN