Kreator Shenmue Kini Sedang Mengerjakan Sebuah Game Apple Arcade
Kreator dari Shenmue, Yu Suzuki dikabarkan sedang membuat sebuah game baru untuk Apple Arcade, dan game tersebut bernama Air Twister. Game baru ini akan hadir di layanan game iOS pada tanggal 24 Juni mendatang.
Dikembangkan oleh studio milik Suzuki, YS Net, Air Twister disebut sebagai sebuah game “endless shooter” yang dibintangi oleh seorang wanita muda bernama Princess Arch, yang bertarung melawan sekelompok musuh yang menginvasi planet rumahnya.
Game ini menggunakan mekanisme swipe shooting untuk menarget dan menembak musuh yang terbang yang ada di layar, selagi Princess Arch terbang di angkasa, melewati padang jamur raksasa, atau melewati berbagai pulau yang melayang di angkasa.
Karya terbaru Suzuki sebelumnya adalah Shenmue 3, yang diungkap pada tahun 2015, dan berhasil mendapatkan dana dari Kickstarter, dan dirilis pada tahun 2019. Sebelumnya, ia bekerja di Sega pada franchise seperti Virtua Fighter, OutRun, Outrigger, Virtua Cop, dan tentu saja, Shenmue. Ia juga dikenal menangani game Space Harrier, dimana kemungkinan merupakan inspirasi untuk Air Twister.
Bersamaan dengan Air Twister, Apple Arcade juga mengungkap Cooking mama: Cuisine! yang akan hadir di Apple Arcade pada tanggal 17 Juni mendatang, dari Office Create, dan Frogger, kemudian Rumbling Ruins dari Konami akan dirilis pada tanggal 3 Juni mendatang.
Sumber: IGN