Monster Hunter Now: Game AR Terbaru dari Niantic dan Capcom yang Siap Rilis di Bulan September

Menyebut nama Monster Hunter sebagai sebuah franchise yang legendaris tampaknya bukanlah sesuatu yang berlebihan. Berhasil eksis lebih dari dua dekade dengan pendekatan yang sama serta membutuhkan waktu ratusan jam untuk menikmatinya, game ini berhasil terjual jutaan kopi dengan mudahnya, bahkan tidak perlu menerapkan rumus remake atau remaster. Tidak sedikit juga yang mencoba untuk menghadirkan game Monster Hunter gaya mereka sendiri namun tetap tidak bisa mengalahkan kesuksesan franchise ini. Tentunya sebagai pemiliknya, melihat hal ini mereka ingin mencoba mengeksplorasi lebih lanjut dengan yang terbarunya Capcom dan Niantic melakukan kerja sama untuk menghadirkan sebuah game bernama Monster Hunter Now.

Setelah sebelumnya mengumumkan game tersebut pada bulan April kemarin, dan melewati sejumlah pengujian, akhirnya Capcom dan Niantic dengan percaya diri akan merilis game ini pada tanggal 14 September mendatang.

YouTube player

Gameplay Monster Hunter Now

Untuk gameplay-nya sendiri mungkin sudah bisa kalian bayangkan. Yak, mirip dengan game Pokemon Go besutan Niantic, dimana kalian sebagai seorang Hunter harus melakukan kegiatan fisik, yakni berjalan keluar untuk memburu berbagai monster yang ada. Sejauh ini telah dikonfirmasi ketika dirilis nanti kalian setidaknya akan menghadapi 13 varian monster. Dan baru-baru ini, Capcom juga menggelar Showcase yang menunjukan bagaimana sistem party bekerja dalam game ini.

Game Monster Hunter juga terkenal akan senjata yang bisa kalian pilih dan gunakan, dan hal ini tidak dihilangkan oleh Capcom dalam MH NOw, dengan nantinya ketika dirilis kalian bisa menggunakan 6 senjata seperti Great Sword, Bow, Sword & Shield, dan tentunya Long Sword.

Monster Hunter Now sendiri akan dirilis di perangkat Android dan iOS pada tanggal 14 September mendatang. Bagaimana? Tertarik untuk mencicipi game ini?


Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More