Penulis FFIV Menginginkan Remake atau Remaster Dari Final Fantasy IV: The After Years

Desainer game Final Fantasy IV dan penulis skenario Takashi Tokita dikabarkan ingin membuat sebuah pixel remaster atau 3D remake dari FFIV The After Years. Dalam sebuah interview dengan Famitsu, Tokita mendiskusikan pekerjaannya pada beberapa remake dari FFIV sebelumnya dan yang paling baru Final Fantasy IV Pixel Remaster. Selain itu, Tokita menunjukan ketertarikannya dalam sebuah remake FFIV yang setara dengan FFVII Remake.

Tokita sendiir memiliki sebuah sejarah yang panjang dengan Square Enix. Awalnya, ia bekerja sebagai part-time artist dalam beberapa game Final Fantasy pertama. Selain karyanya, Tokita juga membantu untuk mengkonseptualisasi berbagai ide yang ada di dalam game dan kemudian menjadi karyawan resmi. Ia kemudian mengerjakan Final Fantasy IV dalam kapasitas “seperti sutradara.” Ia juga mengerjakan versi remake dari PlayStation, Game Boy Advance, dan Nintendo 3DS dari game terserbut.

Meski remake sebelumnya terdapat FFIV: The After Years, sekuel ini absen dari Pixel Remaster. Tokita yang berperan sebagai producer dan lead designer di The After Years memberikan komentar atas absennya sekuel tersebut dengan keinginan untuk membuat sebuah remake penuh dari game tersebut di masa depan.

Saya ingin melakukan [sebuah re-release modern] nanti. Bahkan mungkin sebuah remake penuh dengan grafis 3D dan suara, seperti versi Nintendo DS. Saya juga baik-baik saja dengan pixel remaster. Sejujurnya, tidak banyak orang yang memainkan Final Fantasy IV: The After Years namun saya ingin menyiapkan lingkungan bagi orang-orang untuk memainkannya di platform modern.

Sebuah remake dari The After Years bukanlah satu-satunya yang ia inginkan, ia juga menginginkan sebuah seri drama Netflix, dan juga remake FFIV dengan kualitas yang sama dengan Final Fantasy VII Remake.

Final Fantasy IV Pixel Remaster saat ini telah tersedia di PC via Steam dan perangkat Android dan iOS. Sebuah 3D remake dari FFIV: The After Years saat ini juga telah tersedia di perangkat Android dan iOS, serta PC via Steam.

Sumber: Siliconera

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More