Takut Ditiru, Dev Vampire Survivor Hadirkan Port Mobile Mereka Sendiri
Developer dari Vampire Survivor, Poncle disebutkan terpaksa merilis game mereka di platform mobile secepatnya setelah sejumlah game tiruan mereka mulai bermunculan di market.
Seperti yang dikabarkan oleh pihak GamesIndustry, Poncle sendiri awalnya berusaha untuk menghadirkan game Vampire Survivor ke mobile berkat perilisannya yang sukses di PC dan Xbox, namun sulit untuk menemukan partner yang memiliki pandangan yang sama pada monetisasi mereka yang tidak predatory.
Dalam pencarian tersebut, mereka menemukan berbagai versi dari game mereka yang tidak berlisensi bermunculan di platform mobile. Hal ini akhirnya memaksa mereka untuk merilis versi mobilenya secepat mungkin, yang akhirnya memberikan tekanan yang besar kepada tim pengembang.
Vampire Survivor versi mobile sendiri dirilis di patform Android dan iOS pada awal bulan Desember kemarin. Namun karena terburu-buru untuk merilis game tersebut, fitur yang penting seperti server cloud, dan transfer save data jadi tidak masuk ketika dirilis.
Namun pihak Poncle disebutkan masih mencari cara untuk memasukan fitur-fitur terebut selagi mereka berusaha untuk menangani berbagai perbaikan bug yang ada, namun absennya dev yang menangani bagian backend, fitur tersebut akan hadir lebih lama dari yang diperkirakan.
Vampire Survivor sendiri gratis di mobil, dengan opsi untuk melihat iklan agar meningkatkan gold yang kalian dapatkan pada setiap akhir run kalian. Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.