Granblue Fantasy Versus: Rising Siap Rilis di Konsol dan PC November Ini
Kalau membahas soal game fighting tentunya yang muncul adalah game-game terkenal seperti Tekken, Mortal Kombat, ataupun Street Fighter, namun juga ada game fighting lainnya yang mungkin kurang terdengar namanya seperti Blaz Blue, dan juga Granblue Fantasy Versus yang datang dari franchise Granblue itu sendiri. Namun meski tampaknya kurang populer, game ini berhasil menghadirkan sebuah entri lanjutannya yang bernama Granblue Fantasy Versus: Rising. Kabar baiknya? Game besutan Cygames dan Arc System Works ini akan dirilis dalam waktu dekat ini.
Dikabarkan melalui akun X GBVS resmi, kalau Granblue Fantasy Versus: Rising akan dirilis secara global pada tanggal 30 November mendatang di konsol PlayStation 4, PlayStation 5, dan juga PC via Steam.
#GBVSR #GBVS
Granblue Fantasy Versus: Rising releases worldwide on November 30, 2023!
Preorders on the PlayStation™Store start August 7 (PT).Wishlist option available for the Steam version.
「グランブルーファンタジーヴァーサス -ライジング-」 2023年11月30日… pic.twitter.com/KKjws4gGjV
— GBVS/Granblue Fantasy Versus (@gbvs_official) August 6, 2023
Ada Versi Gratis?
Sama seperti rata-rata game pada umumnya, kalian bisa mencicipi sebagian konten secara gratis dari game yang ingin kalian beli, dan Cygames juga menyediakan hal ini untuk kalian semua. Menggunakan nama Free Edition, dalam versi gratis ini kalian bisa memainkan empat karakter, serta bagian pertama dari cerita yang ada di game ini. Menariknya kalian juga bisa mencicipi mode multiplayer loh, namun terdapat sejumlah fitur yang terbatasi.
Untuk Rising sendiri masih mempertahankan pondasi yang ada di versi originalnya, namun menghadirkan berbagai macam update dan juga fitur baru. Lebih lanjut, bagi kalian yang doyan mode multiplayer, sudah dikonfirmasi kalau Granblue Fantasy Versus: Rising menggunakan Rollback Netcode, dan juga Crossplay.
Bagaimana? Tertarik untuk memainkan game fighting ini?
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.