Meski Memperluas Game Live Service, PlayStation Tetap Akan Membuat Game Single Player

PlayStation belum lama ini telah mengakuisisi studio Haven, dengan mengambil langkah tersebut tampaknya terlihat bahwa PlayStation semakin masuk ke dalam ranah game live service. Namun PlayStation kembali menegaskan bahwa mereka akan terus membuat game single player yang telah dikenal dalam beberapa tahun terakhir ini.

Dalam sebuah wawancara dengan pihak GamesIndustry.biz, kepala dari PlayStation Studios, Herman Hulst mengatakan, “Tentu saja kami akan terus membuat game single player yang berfokus pada cerita seperti Ghost of Tsushima, The Last of Us, dan Horizon Forbidden West.”

Ia kemudian melanjutkan dengan menjelaskan, “Namun kalian telah melihat dengan benar bahwa kami telah berinvestasi pada game-game live service, karena hal tersebut seru bagi kami. Hal tersebut juga mengizinkan kami untuk membuat dunia yang lebih besar, mengizinkan kami untuk membuat hubungan sosial yang berarti antara para pemain.”

Hulst juga mencatat bahwa PlayStationmasih memiliki banyak game single player yang saat ini masih dikembangkan atau dalam konseptualisasi, namun akuisisi Haven memberikan sebuah kesempatan. untuk menghadirkan sebuah studio yang ahli dalam game live service ke portofolio mereka.

Kepala dari Haven Studio, Jade Raymond mengatakan bahwa ia bersemangat untuk membuat sebuah game eksklusif PS5, mengingat PlayStation memiliki catatan dengan game first party dengan nilai bagus. “PlayStation memiliki bumbu rahasia unik mereka untuk menghasilkan game-game yang luar biasa. Bukanlah sebuah kebetulan kalian dapat melihat lebih dari 90 blockbuster [dari Sony],” jelasnya. “Hal tersebut karena mereka melakukan sesuatu dengan sedikit berbeda, dan hal tersebut yang telah kami rasakan dalam beberapa tahun ini.”

Meski PlayStation masih berkomitmen untuk menghadirkan game-game single player, PlayStation juga berencana untuk setidaknya menghadirkan 10 game live service sampai dengan Maret 2026.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More