Resident Evil 4 Remake Akan Hadir ke PlayStation 4 dan Xbox One

Capcom baru-baru ini menghadirkan rekaman terbaru untuk game Resident Evil 4 Remake dalam acara streaming Resident Evil Showcase yang dilaksanakan pada pagi hari ini. Selain itu melalui acara ini Capcom juga mengkonfirmasi bahwa game ini akan hadir ke konsol PlayStation 4, PC, dan konsol Xbox Series X/S, dimana sebelumnya hanya di konfirmasi game ini akan hadir ke PS5, PC, dan Xbox Series X saja. Selain itu, para pemilik game ini versi PS4 dapat melakukan upgrade secara gratis ke versi PlayStation 5. Dan kabar baik untuk kalian yang merupakan pengguna Xbox One, dilansir dari situs Amazon Inggris, Resident Evil 4 Remake juga akan hadir di konsol Xbox One.

YouTube player

Pada Resident Evil Showcase, Capcom menampilkan rekaman gameplay baru yang menunjukan Leon tengah melewati bagian awal dari porsi yang ada di game RE4, seperti menjelajahi rumah yang terbengkalai, dan memasuki Ganados village. Kini pertemuan ikonik seperti bertarung melawan Chainsaw Ganado juga memiliki hal yang baru. Sejumlah adegan yang sederhana pada game sebelumnya kini telah diatur ulang menjadi sebuah cutscene sinematik dalam remake ini.

Selain itu rekaman gameplay yang baru ini juga menunjukan Ada Wong dan Ashley Graham.

Resident Evil 4 Remake Akan Hadir ke PlayStation 4 dan Xbox One
Resident Evil 4 Collector’s Edition

RE4 Remake nantinya juga akan memiliki versi Deluxe dan Collector’s Edition. Untuk Deluxe kalian akan mendapatkan empat skin untuk Leon, dan dua untuk Ashley, serta aksesoris Sunglasses (sporty). Game ini juga akan memiliki filter visual “Hero” dan “Villain” untuk mengubah tampilan game ini.

Resident Evil 4 Remake Akan Hadir ke PlayStation 4 dan Xbox One
Resident Evil 4 Deluxe Edition

Pada Deluxe kalian juga akan mendapatkan dua “senjata deluxe”, sebuah “Treasuer Map Expansion, dan mengizinkan para pemain untuk mengubah soundtrack yang ada ke versi RE4 original.

Sedangkan untuk versi Collector’s Edition akan berisikan seluruh hal yang ada di Deluxe, sebuah digital soundtrack, dan berbagai barang fisik lainnya, seperti sebuah poster peta, art book, figur leon, dan steelbook case.

Resident Evil 4 Remake Akan Hadir ke PlayStation 4 dan Xbox One
Resident Evil 4 Pre-order Bonus

Kemudian bagi kalian yang melakukan pre-order akan mendapatkan item tambahan, seperti skin Gold Attache Case, dan gantungan dekoratif. Khusus kalian yang melakukan pre-order di PlayStation Store akan mendapatkan sebuah digital mini-soundtrack.

Terakhir, Resident Evil 4 Remake akan hadir di PS4, PS5, Xbox Series X/S, dan PC pada tanggal 24 Maret mendatang.

Sumber: Siliconera

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More