Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy

Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy, sebuah kumpulan dari seluruh game Ace Attorney mulai dari yang pertama hingga yang paling baru, dimana kumpulan game ini akan tiba pada tanggal 25 Januari mendatang. Dan dalam kesempatan ini Capcom akan memperkenalkan berbagai karakter dan hal apa saja yang ada di dalam game Apollo Justice yang kini hadir dalam grafis yang lebih baik. Penasaran? Simak selengkapnya di bawah ini.

YouTube player

Perjalanan Apollo Dalam Grafis Yang Lebih Ciamik

Ace Attorney Trilogy

Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy akan menghadirkan tiga buah game Ace Attorney yang hadir dalam tingkat visual yang lebih baik.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy
Apollo Justice: Ace Attorney

Appolo Justice: Ace Attorney

7 tahun setelah Phoenix Wright: Ace Attorney – Trials and Tribulations, pengacara pemula Apollo Justice hadir untuk membawa cerita yang baru. Menariknya kasus pertama yang ia harus tangani dalam memulai karirnya adalah untuk memastikan Phoenix Wright yang merupakan prontagonis dari seri Ace Attorney pertama.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy
Phoenix Wright: Ace Attorney – Dual Destinies

Phoenix Wright: Ace Attorney – Dual Destinies

8 Tahun berlalu, sang pengacara legendaris – Phoenix Wright akhirnya kembali lagi bersama dengan Apollo Justice dan Athena Cykes, Phoenix akan mengakhiri masa kelam dunia hukum. Phoenix dan kawan-kawannya kini akan bertarung di ruang sidang dalam grafis 3D yang membuat pertarungan di dalamnya menjadi semakin panas dan menarik untuk diikuti.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy
Phoenix Wright: Ace Attorney – Spirit of Justice

Phoenix Wright: Ace Attorney – Spirit of Justice

Berada di dua tempat yang berbeda, dalam game ini Phoenix Wright berada di Kingdom of Khura’in sedangkan Apollo Justice berada di Amerika. Meski demikian keduanya masih akan sibuk menangani beragam kasus yang ada terutama Phoenix Wright yang harus menangani kasus di Khura’in, dan karakter populer seperti Maya Fey akan kembali lagi.

Illustrasi Baru, Konten Spesial, dan Fitur Baru

Selain background music, art, dan DLC spesial dari versi originalnya, kalian akan mendapatkan beragam bonus yang menarik untuk kalian nikmati. Tidak sampai di sana, sejumlah fitur baru yang sebelumnya tidak tersedia pada versi originalnya akan tersedia dalam game ini.

 

Orchestra Hall

Merupakan gabungan dari tiga buah game tentunya banyak sekali soundtrack menarik untuk di dengar, oleh karena itu Capcom menghadirkan sebuah fitur bernama Orchestra Hall dimana kalian bisa mendengarkan soundtrack dari ketiga game yang ada di collection ini ditambah 14 trek pilihan dari Ace Attorney 15th Anniversary Orchestra Concert dan Ace Attorney 2019 Orchestra Concert yang totalnya mencapai 175 trek.

Untuk daftar trek apa saja yang bisa kalian dengar bisa kalian cek di sini.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy
Art Library

Art Library

Tidak hanya itu, bagi kalian yang ingin melihat berbagai gambar dari game ini Capcom menyediakan tempat bernama Art Library yang berisikan penuh dengan desain karakter, gambar background, dan bahkan prologue anime spesial untuk Spirit of Justice. Lebih lanjut jika kalian menyelesaikan Appolo Justice, Dual Destinies, Spirit of Justice dan Trilogy kalian akan mendapatkan total 4 gambar baru.

Animation Studio

Tidak sampai di sana saja, Capcom juga menghadirkan sebuah fitur dimana kalian bisa membuat scene favorit kalian sendiri melalui fitur bernama Animation Studio. Dalam fitur ini kalian bisa membuat beragam adegan yang kalian dambakan dengan ragam model karakter dan juga animasi, bgm, dan bahkan voice line dari dalam game.

Bonus

Special Episodes dan kostum yang tersedia sebagai bonus pre-order atau konten berbayar dari Phoenix Wright: Ace Attorney- Dual Destinies dan Spirit of Justice kini tersedia dalam collection ini. Kalian bisa menikmati cerita game ini dengan berbagai kostum yang bisa kalian kenakan ke karakter kalian, seperti Athena dan Apollo dalam kostum spesial mereka. Bahkan kostum dari Phoenix Wright: Trials and Tribulations juga tersedia.

Selain itu kalian juga bisa menikmati 2 Special Episode dari Phoenix Wright: Ace Attorney – Dual Destinies dan Spirit of Justice, yakni Turnabout Reclaimed dan Turnabout Time Traveler dimana untuk Reclaimed Phoenix akan mendapatkan klien yang merupakan seekor orca dari sebuah akuarium. Sedangkan Time Traveler kalian akan menyelamatkan seorang pengantin yang tidak bersalah yang menyebutkan seorang penjelajah waktu.

Fitur Baru

Game Menu

Di sini kalian bisa memilih game, episode, dan bahkan chapter yang ingin kalian mulai ketika pertama kali memainkan game ini. Alhasil kalian bisa mencoba mengulang cerita yang ada atau langsung ke adegan favorit kalian.

Story Mode

Dalam Autoplay, game ini akan menjalankan dialog secara otomatis sedangkan dalam Story Mode kalian cukup duduk diam karena game ini akan menyelesaikan berbagai puzzle dan persidangan secara otomatis untuk kalian. Mode ini tentunya bisa kalian aktifkan jika kalian ingin.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy

History

Sistem backlog dari Dual Destinies dan Spirit of Justice dimana kalian bisa melihat kembali teks yang sudah terlewat sebelumnya kini sudah tersedia di Apollo Justice: Ace Attorney.

7 Opsi Bahasa

Game ini nantinya akan tersedia dalam tujuh bahasa, yakni Jepang, Inggris, Prancis, Jerman, Korea, dan Traditional serta Simplified Chinese. Tidak sampai di sana Capcom juga menghadirkan dub untuk setiap bahasa.

Karakter

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy

Apollo Justice

Mengenakan gaya rabut khusus dan setelan jas merah, Apollo Justice yang sering dipanggil Polly memiliki kemampuan untuk melihat kejanggalan serta kebohongan dari para saksi. Dalam game ini kalian akan melihat bagaimana Apollo menjadi seorang pengacara yang hebat.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy

Phoenix Wright

Seorang pengacara yang dikenal akan tampilan rambutnya yang tajan serta setelan jas biru. Ia memiliki rasa keadilan dan percaya penuh pada kliennya. Phoenix Wright sendiri memulai kisahnya di Apollo Justice: Ace Attorney sebagai klien pertama Apollo.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy

Athena Cykes

Pengacara muda sekaligus anggota terbaru di Wright Anything Agency. Ia memiliki kemampuan untuk mendengar emosi orang bahkan yang telah disembunyikan dan menariknya keluar untuk mengetahui apa yang benar-benar mereka rasakan.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy

Klavier Gavin

Jaksa andalan Prosecutor’s Office dari Apollo Justice: Ace Attorney. Merupakan adik dari Kristoph Gavin, Klavier dikenal sebagai seorang vokalis dari band rock miliknya – Gavinners.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy

Simon Blackquill

Pertama kali muncul dalam Dual Destinies, Simon Blackquill adalah seorang jaksa penuntut dengan hukuman pembunuhan yang saat ini sedang dalam penjara namun terkadang ia masih akan hadir di persidangan sebagai jaksa penuntut.

Rilis Awal Tahun Depan, Capcom Ungkap Detail Baru Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy

Nahyuta Sahdmadhi

Pertama kali muncul di Phoenix Wright: Ace Attorney – Spirit of Justice, Nahyuta Sahdmadhi merupakan jaksa penuntut internasional yang datang dari Kingdom of Khura’in. Ia percaya kalau hukuman adalah satu-satunya cara untuk menyelamatkan jiwa seorang kriminal, dan melihat pengacara adalah orang yang menghalangi para kriminal untuk mencapai pengampunan.

Gameplay

Investigation

Dalam fase ini kalian akan melakukan investigasi dengan berbicara kepad apara saksi, dan juga memeriksa tempat terjadinya perkara untuk mengumpulkan beragam informasi dan juga bukti agar bisa digunakan di pengadilan.

Trial

Menggunakan berbagai informasi dan bukti yang berhasil kalian dapatkan dari fase investigasi, kalian nantinya akan menemukan kontradiksi dengan berbagai testimoni dari para saksi dan bertarung melawan jaksa, menunjukan hal-hal yang janggal antara testimoni dan juga bukti.

Bagi kalian yang tertarik untuk meminang game ini, kalian sudah bisa melakukan pre-order untuk versi fisik yang dimulai pada tanggal 21 September kemarin. Sedangkan untuk versi digital akan dimulai pada sekitar musim gugur mendatang. Untuk gamenya sendiri akan dirilis pada tanggal 25 Januari tahun depan. Bagaimana? Tertarik untuk memainkan game ini?


Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More