The Last of Us Part 2 Menjadi Game Yang Paling Banyak Diselesaikan di PS4

The Last Of Us Part 2 memiliki tingkat penyelesaian tertinggi yang diketahui di PlayStation 4, dengan lebih banyak orang yang menyelesaikannya daripada game lainnya.

The Last of Us Part II menjadi hits kritikal dan komersial tetapi salah satu kritik terbesar adalah The Last of Us Part 2 memiliki durasi permainan yang terlalu panjang, dengan sejumlah pengalihan naratif yang nampaknya tidak perlu, tetapi hal itu sepertinya tidak membuat banyak penggemarnya kesal.

Terlepas dari apa yang mungkin kamu bayangkan bahwa kebanyakan orang tidak menyelesaikan game ini ketika dimainkan, bahkan jika game dengan basis cerita, tetapi faktanya The Last of Us Part II mendapatkan tingkat penyelesaian sebesar 58% menempatkan game ini lebih unggul dibandingkan game-game lain di Playstation 4.

Berikut daftar game yang paling banyak diselesaikan di PS4:

  1. The Last of Us Part II – 58%
  2. Final Fantasy 7 Remake – 53.3%
  3. God of War – 51.8%
  4. Marvel’s Spider-Man – 50.7%
  5. Uncharted: The Lost Legacy – 50.3%
  6. Detroit: Become Human – 49%
  7. Ghost of Tsushima – 38.2%
  8. Horizon Zero Dawn – 34.5%
  9. Days Gone – 34%
  10. Death Stranding – 29.3%
  11. Red Dead Redemption 2 – 28.6%

Data tersebut dikumpulkan dan diolah oleh website unGeek yang memanfaatkan trofi “What I Had to Do” yang diberikan setelah kamu menyelesaikan permainan.

Final Fantasy VII Remake dan God of War juga merupakan salah satu game dengan durasi yang cukup panjang, dengan sekitar masing-masing 40 dan 30 jam, sehingga cukup jelas selama cerita dan aksi yang disajikan menarik kebanyakan orang tetap senang untuk mencoba menyelesaikan game ini sampai akhir.

Sumber: Metro

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More