Xbox Series Menjadi Platform Dengan Penjualan Per Dolar Terbaik Pada Kuartal Pertama Tahun Ini

Konsol terbari dari Microsoft, Xbox Series dikabarkan telah menjadi konsol dengan penjualan per dolar terbaik pada kuartal pertama tahun ini. Laporan ini berdasarkan hasil analisis dari NPD Group, yang mengungkapkan bahwa penjualan dari Xbox Series X dan Series S berhasil menjadi yang teratas tidak hanya pada bulan Maret namun juga keseluruhan kuartal pertama, terlepas PlayStation 5 memimpin awal tahun ini.

Meski Xbox Series berhasil menghasilkan uang paling banyak, namun Nintendo Switch tetap mengambil posisi pertama untuk unit terjual paling banyak untuk bulan Maret dan kuartal pertama 2022.

Hal ini juga menandakan bahwa bulan Maret merupakan bulan yang paling sukses untuk Xbox selama lebih dari satu dekade terakhir ini, dimana penjualan terbaik sebelumnya berada di Xbox 360 pada tahun 2011. Rekor penjualannya di bulan Maret dalam per dolar terjadi di tahun 2014 setelah perilisan Xbox One.

Namun penjualan untuk seluruh platform turun sebanyak 24% jika dibandingkan dengan kuartal pertama tahun sebelumnya, sedangkan untuk aksesoris, dan game turun sebanyak 16% dan 7%, menunjukan terjadinya penurunan pada pengeluaran dalam industri gaming (hardware, aksesoris, dan game) sebanyak 8%.

Pada bagian game, game terbaru dari FromSoftware, Elden Ring masih menjadi game dengan penjualan tertinggi di bulan Maret, yang kini bertumbuh pesat jika dibandingkan dengan bulan perilisannya. Game ini juga disebut sebagai game dengan penjualan terbaik tahun ini, dan merupakan game dengan penjualan terbaik kedua dalam kurun waktu 12 bulan terakhir, dibelakang Call of Duty: Vanguard.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More