AMD Akhirnya Umumkan GPU Radeon RX 7000 Untuk Desktop

AMD akhirnya mengumumkan secara resmi kartu grafis Radeon RX generasi berikutnya hari ini. Setelah rumor berbulan-bulan, dan sejumlah teaser dari AMD, akhirnya Radeon RX seri 7000 resmi diumumkan.

Sebagai bagian dari event “together we advance_gaming,” AMD akhirnya mengungkap dua kartu grafis dalam keluarga Radeon RX 7000, yakni Radeon RX 7900 XTX, dan Radeon RX 7900 XT. Dimana seperti yang diumumkan oleh AMD sebelumnya, seri RX 7000 menggunakan arsitektur grafis RDNA 3 yang baru.

Radeon RX 7900 XTX memiliki memory GDDR6 sebesar 24GB, dengan daya 350 watt, 96 unified RDNA 3 computing units, 2.3 Ghz game clock, dan dijanjikan 1,7 kali lebih cepat dibandingkan flagship AMD sebelumnya, RX 6950 XT ketika bermain di resolusi 4K. Sebagai pembanding, RX 7900 XT memiliki 84 unified RDNA 3 computing units, 2Ghz game clock, dan 20GB GDDR6.

AMD juga memberikan konfirmasi bahwa kedua kartu grafis ini memiliki dua 8-pin konektor, yang berarti kartu grafis ini tidak menggunakan power connector 12VHPWR seperti yang ditemukan di RTX 4090. Baru-baru ini power connector tersebut yang digunakan pada kartu grafis Nvidia telah menimbulkan kontroversi untuk sejumlah pengguna, dimana power connector tersebut terbakar atau melelh.

Tentunya hal ini merupakan sebuah langkah yang menarik dari AMD. Selain itu AMD jug amengumumkan bahwa RX 7900 XTX dan RX 7900 XT memiliki DisplayPort 2.1, yang berarti GPU ini akan mendukung refresh rate yang lebih tinggi di resolusi 4K dan 8K. Sebagai pembanding RTX 40-series menggunakan DisplayPort 1.4.

Kedua kartu grafis ini, 7900 XTX dan 7900 XT akan dirilis pada tanggal 13 Desember mendatang, dengan harga 999 USD dan 899 USD.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More