Atelier Marie Remake Tuju Switch, PlayStation dan juga PC

Dalam acara Nintendo Direct versi Jepang kemarin, Koei Tecmo akhirnya mengungkap game Atelier Marie Remake: The Alchemist of Salburg untuk konsol Nintendo Switch. Namun game ini tidak eksklusif untuk Jepang saja. Versi global dari game ini suda dikonfirmasi, dan akan hadir di PlayStation 4, PlayStation5, dan juga PC. Untuk jendela perilisannya sendiri ditetapkan pada musim panas nanti, sama dengan versi Jepangnya.

Untuk berita tambahan lainnya akan datang dalam program acara ulang tahun Atelier. Acara tersbeut akan tayang pada tanggal 20 Februari mendatang sesuai dengan waktu setempat. Meski situs yang sudah dibuka ini menampilkan splash art bahasa Inggris, namun untuk acaranya sendiri akan berbahasa Jepang.

YouTube player

Sebelumnya, ketika Atelier Marie Remake versi Switch muncul pada acara Direct, Nintendo menampilkan trailer pertama game tersebut. Situs resmi game ini juga menampilkan sejumlah screenshot yang menunjukan sejumlah gambaran dari cerita untuk Marie.

Bagi yang tertarik untuk memainkan game ini kalian harus menunggu hingga musim panas mendatang agar bisa memainkan game ini di PlayStation 4, PlayStation 5, Nintendo Switch, dan PC. Dan untuk berita seputar Nintendo Switch, PC dan dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More