Developer Indie Membuat ‘PS5 Simulator’

Tentu saja, tidak semua orang dapat menikmati kemampuan dari konsol PlayStation 5, dan juga permasalahan yang ada di konsol tersebut. Hingga saat ini, cukup sulit untuk mendapatkan konsol tersebut. Pre-order konsol baru dari Sony ini, bisa dikatakan berakhir kacau, terlebih konsol baru PlayStation ini hanya hadir dalam jumlah yang terbatas.

Namun, untuk kalian yang mendambakan rasa untuk memiliki PlayStation 5, salah satu pembuat game indie memiliki solusi untuk hal tersebut. Dimana solusi tersebut hadir dalam bentuk PS5 Simulator.

Game tersebut merupakan sebuah simulasi 3D, yang mensimulasikan bagaimana rasanya menjadi seorang pemilik konsol PS5. Dalam simulasi ini, konsol next-gen Sony tersebut dikirimkan ke rumah para pemain dalam sebuah kotak kardus. Yang nantinya para pemain harus mengeluarkan konsol PS5 dari kotaknya, dan menghubungkannya dengan benar dengan TV mereka, yang tentunya akan sedikit merepotkan.

Sayangnya, game ini tidak menghadirkan intruksi tentang bagaimana cara membuat konsol tersebut agar tidak overheat, dan karena dalam simulasi ini menempatkan konsol tersebut di atas karpet, tentunya akan menimbulkan masalah.

Dalam simulasi ini, para pemain akan dihadapkan pada semua beban, dan berbagai permasalahan kecil mengenai memiliki sebuah konsol baru, hingga beberapa hal yang konyol. Avatar dalam game ini akan menerima tiga buah kontroler, namun dua diantaranya bukanlah kontroler DualSense. Selain itu, para pemain juga harus menemukan makanan ringat yang benar di dapur, meski terdapat banyak bungkusan Doritos berserakan.

PS5 Simulator sendiri saat ini telah tersedia pada platform PC.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More