Final Fantasy XVI Berada di Tahap Akhir Pengembangan

Producer dari game Final Fantasy XIV, Naoki Yoshida mengungkapkan bahwa game tersebut telah berhasil mencapai tahap akhir dari pengembangannya. Yoshida mengugnkapkan informasi ini melalui pamflet ulang tahun Final Fantasy ke-35 yang dirilis sebagai bagian dari kolaborasi dengan UNIQLO. Selagi menyentuh informasi mengenai pengembangan game ini, ia juga mengungkapkanbahwa cerita untuk game ini telah disempurnakan. Selain itu, Yoshida mengatakan bahwa tim pengembang berharap untuk dapat menghadirkan pengalaman single-player yang komprehensif dan mendalam.

Yoshida juga membagikan bahwa ia berharap mengembalikan kembali passion yang dimiliki oleh para gamer sebelumnya pada seri Final Fantasy dengan melalui Final Fantasy XVI, khususnya kepada para pemainyang telah menjauh dari Final Fantasy.

Pada bulan Desember tahun lalu, Yoshida mengungkapkan bahwa pengembangan pada game tersebut mengalami penundaan, dan informasi baru mengenai Final Fantasy XVI akan hadir pada musim semi tahun ini. Alasan untuk penundaan tersebut adalah karena situasi COVID-19 yang sedang berlangsung. Dalam sebuah pernyataan penuh, Yoshida membagikan informasi yang mendetail mengenai apa saja yang telah terdampak, dan mengapa update untuk game ini tidak dibagikan. Pada saat itu, ia menyebutkan bahwa tim pengembang sedang memberikan sentuhan akhir pada berbagai cutscene dan elemen pertarungan untuk Final Fantasy XVI.

Sumber: Siliconera

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More