Guna Lain Steam Deck, Jadi Alat Militer Untuk Tentara Ukraina

Steam Deck, sebuah handheld buatan Valve yang menyulap PC gaming yang terkenal akan kebongsorannya menjadi sebuah PC portable yang bisa dibawa ke mana saja seperti Nintendo Switch, dan bahkan pada awal diungkapnya, handheld ini dianggap sebagai pesaing Switch karena bisa menjalankan beragam game triple A PC dengan cukup mulus dan bahkan bisa benar-benar menjadi sebuah PC mini. Karena fleksibilitasnya, tidak disangka Steam Deck bahkan digunakan oleh pihak militer Ukraina.

Dan seperti yang sudah diperlihatkan di game-game Tom Clancy dan Call of Duty, turret yang bisa digerakan dari jarak jauh merupakan alat yang sangat berguna di tengah peperangan, terutama karena kita bisa menembaki musuh tanpa harus berada di sana dan berisiko terkena tembak. Dan dalam sebuah video terbaru diperlihatkan kalau Steam Deck digunakan untuk mengendalikan turret milik Ukraina.

Steam Deck Turret Militer Ukraina

Alasan penggunaan handheld ini karena pihak militer menganggap kalau Steam Deck merupakan alat yang benar-benar cocok sebagai sebuah kontroler, ditambah touch screen dan dukungan OS yang beragam, terlebih kompatible dengan Linux dan harganya yang lebih murah dibandingkan harus menggunakan modul yang mengendalikan turret.

Sejauh ini, Valve masih belum memberikan komentar mengenai penggunaan handheld mereka di militer.


Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

 

Sumber: PC Gamer

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More