Pemain Spider-Man Ingin Aktivitas Menyelamatkan Orang Ditengah Kebakaran Kembali di Sekuelnya

Manhattan di dalam Marvel’s Spider-Man memiliki berbagai macam aktivitas sampingan yang bisa kalian selesaikan, dan juga terdapat berbagai macam tindakan kriminal yang terus terjadi. Aktivitas tersebut tentunya memperkaya kehidupan sehari-hari Spider-Man sebagai seorang karakter yang cukup kewalahan dalam menyeimbangkan kehidupan dan tanggung jawabnya.

Aktivitas kriminal di dalam game tersebut dapat berupa perampokan bersenjata api, penyerangan, dan lain sebagainya. Fitur tersebut merupakan sebuah fitur yang penting dalam game open-world Spider-Man sejak debutnya di Spider-Man 2, dimana para pemain mengambil balon ungu hingga mengantar individu yang terluka ke rumah sakit terdekat. Namun, terdapat sebuah aktivitas unik lain yang ada di Spider-Man dimana para pemain ingin aktivitas tersebut kembali di Spider-Man 2.

Mengenai beragam aktivitas sampingan, dan tindak kriminal yang ditambahkan ke Marvel’s Spider-Man 2, banyak gamer yang memberikan pandangan mereka untuk aktivitas penyelamatan di bencana kebakaran. Baik dari kelalaian aneh, atau kebakaran yang disengaja akan menjadi sebuah aktivitas unik dalam game Marvel’s Spider-Man dan Marvel’s Spider-Man: Miles Morales. Aktivitas tersebut dapat dimasukan dalam beberapa cara, seperti pemain berjalan dengan hati-hati di tengah puing-puing api ketika mencoba menemukan warga sipil yang terjebak, ditambah dengan QTE untuk menyelamatkan mereka dengan aman.

Pemain Spider-Man Ingin Aktivitas Menyelamatkan Orang Ditengah Kebakaran Kembali di Sekuelnya

Dalam Ultimate Spider-Man meminta para gamer untuk menghentikan sementara pengejaran villain mereka untuk menyelamatkan sejumlah warga sipil yang berada dalam bahaya, namun tidak dengan aktivitas kebakaran. Namun, Amazing Spider-Man 2 menghadirkan aktivitas tersebut tetapi tidak terlalu disukai oleh banyak gamer. Hal tersebut karena spider-sense Marvel’s Spider-Man lebih intuitif dibandingkan The Amazing Spider-Man 2, dimana pemain tidak perlu berpindah dengan sebuah mekanisme filter visual transparan.

Pemain Spider-Man Ingin Aktivitas Menyelamatkan Orang Ditengah Kebakaran Kembali di Sekuelnya

Alih-alih menggunakan mekanisme tersebut, game Marvel’s Spider-Man selanjutnya kemungkinan bisa lebih cinematic. Contohnya tindak kriminal hit-and-run menggunakan cara yang sama, dimana para pemain dapat memasukan input sederhana untuk mengalahkan musuh di dalam kendaraan melalui QTE. Dan karena ruang lingkup yang kecil ditambah berbagai puing, tentunya akan membuat pemain susah untuk bergerak, sehingga QTE Cinematic kemungkinan menjadi salah satu pilihan terbaik.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More