Pertarungan Yang Ada di Slitterhead Mengambil Inspirasi Dari Gravity Rush

Keiichiro Toyama belum lama ini mengungkapkan bahwa game Gravity Rush telah memberikan pengaruh kepada pertarungan yang ada di game Slitterhead. Hal tersebut diungkap pada saat sebuah sesi tanya jawab dengan sang pendiri Bokeh Game Studio. Selain itu, ketiga pendiri studio tersebut membicarakan mengenai pengembangan game dan rencana kedepannya. Kazunobu Sato mengkonfirmasi bahwa game ini akan mendapatkan sebuah perilisan fisik dan juga sebuah Collector’s Edition.

Toyama menyebutkan bahwa game ini berisikan berbagai pengalaman yang ia miliki sebelumnya ketika menjawab pertanyaan apakah terdapat aspek dari Gravity Rush yang menginspirasi Slitterhead. Secara spesifik tim pengembang menggunakan pengetahuan yang mereka dapatkan dari Gravity Rush untuk mendesain pertarungan yang ada di Slitterhead.

Director Game Junya Okura mengatakan bahwa game ini akan memprioritaskan hiburan dibandingkan horror. Meski game ini akan berfokus kepada elemen action, Okura juga mengungkapkan bahwa terdapat sejumlah area yang memiliki elemen horror yang lebih kuat. Toyama menambahkan bahwa alih-alih memberikan rasa takut kepada para pemain, ia ingin membuat sebuah konflik internal mengenai apa yang harus dan tidak harus dilakukan.

Selain itu, pertanyaan lainnya adalah seputar masa depan studio tersebut, dan apakah Slitterhead akan menjadi sebuah seri. Sang kreator juga memberikan komentar mengenai perbedaan antara bekerja untuk sebuah publisher besar dan menjadi indie.

Sumber: Siliconera

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More