Silent Hill: The Short Message Mendapatkan Rating di PS5

Silent Hill: The Short Message – Setelah sebelumnya mendapatkan sebuah rating oleh badan rating Korea, Game Rating and Administration Committee of Korea. Kini game tersebut mendapatkan sebuah rating baru untuk konsol PlayStation 5.

Dilansir oleh pihak Gematsu, badan rating Taiwan, Taiwan Digital Game Rating Committee telah memberikan sebuah rating untuk game Silent Hill: The Short Message, dan menariknya rating tersebut untuk konsol PlayStation 5. Apakah ini menjadi tanda kebangkitan dari game Silent Hill di konsol? Sejauh ini masih belum diketahui isi dari game tersebut.

Silent Hill: The Short Message Mendapatkan Rating di PS5

Namun sebelumnya sang publisher, Konami telah menggelar sebuah acara digital pada bulan Oktober kemarin yang bernama “Silent Hill Transmission”. Dalam acara tersebut Konami telah mengungkap sejumlah proyek baru termasuk remake dari Silent Hill 2, Silent Hill: Ascension, Silent Hill: Townfall, dan Silent Hill F. Dan game yang bernama The Short Message ini tidak diumumkan dalam acara tersebut.

Jika mengingat rating sebelumnya di Korea, disebutkan bahwa Uniana yang menangani perilisan game ini di negara tersebut, dan diketahui bahwa sang publisher dikenal memiliki bisnis arcade. Namun datangnya rating game ini di Taiwan memungkinkan bahwa The Short Message merupakan sebuah game konsol, namun ini hanya sebatas spekulasi saja.

Untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More