Spesifikasi PC The Last of Us Part I

Menjelang perilisan salah satu game populer milik Naughty Dog di PC pada akhir bulan ini, sang developer akhirnya mengungkap fitur dan juga spesifikasi PC The Last of Us Part 1 untuk menunjukan hardware seperti apa yang dapat menjalankan game tersebut.

YouTube player

Dalam sebuah postingan PlayStation Blog yang baru, disebutkan kalau versi PC ini akan mendukung monitor ultra wide, 21:9 dan juga 32:9, kemudian resolusi 4K, dan “berbagai macam fitur yang di desain khusus untuk PC, termasuk Texture Quality, Shadows, Reflections, Ambient Occlusion, dan yang lainnya, yang dapat di atur.”

Lebih lanjut, port yang akan hadir ini akan mendukung teknologi supersampling FSR 2.2 dari AMD dan juga DLSS dari Nvidia.

Lebih lanjut, The Last of Us Part 1 versi PC ini juga akan mendukung haptic feedback yang ada di kontroler DualSense. Yang disebut mengizinkan para pemain untuk “merasakan panasnya pertarungan”, dan yang lainnya. Dan sayangnya untuk mendapatkan kelebihan dari haptic ini kalian diharuskan untuk menghubungkan DualSense dengan kabel ke PC kalian.

Untuk spesifikasi PC The Last of Us Part 1 sendiri, kalian setidaknya membutuhkan 16GB RAM, dan 100 GB storage SSD. Jika kalian penasaran komponen apa saja untuk dapat menjalankan game ini di 4K 60FPS, kalian bisa melihatnya di bawah ini.

Spesifikasi PC The Last of Us Part 1

Sempat Ditunda

Sebelumnya, game TLoU Part 1 versi PC ini seharusnya dirilis pada tanggal 3 Maret kemarin, namun sebulan sebelumnya Naughty Dog mengumumkan kalau mereka harus menundanya ke 23 Maret. Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More