Splitgate Akan Tetap Berada di Open Beta Hingga “Waktu Yang Belum Diperkirakan”

Slipgate, sebuah game shooter berbasis portal dari 1047 Games, dikabarkan akan tetap berada di periode open beta sampai dengan waktu yang belum diperkirakan, setelah game ini mendapatkan lonjakan popularitas, dengan di download lebih dari 10 juta pemain di bawah 30 hari.

Dalam sebuah perilisan pers, 1047 Games mengumumkan bahwa Splitgate akan tetap berada di dalam open beta, di mana pihak studio akan terus menangani game ini. Lonjakan popularitas game ini telah menyebabkan sejumlah permasalahan antri, dan waktu tunggu sebelum pemain bisa mengakses game ini.

1047 Games juga secara aktif menyebutkan beban yang ada di server mereka melalui sosial media, dan channel Discord resmi Splitgate, dengan disaat bersamaan bekerja untuk meningkatkan kapasitas pemain yang ada di game tersebut. Hanya dalam waktu empat minggu terakhir, tim studio yang hanya terdiri dari 30 orang telah berhasil meningkatkan kapasitas servernya yang saat ini mendukung hingga 175 ribu pemain aktif bersamaan, dan secara signifikan mengurangi waktu tunggu para pemain.

CEO dan co-founder dari 1047 Games, Ian Proulx, telah membagikan pemikirannya mengenai popularitas game ini melalui perilisan pers. “Ini adalah waktu yang seperti mimpi bagi hidup saya,” kata Proulx. “Dukungan para penggemar yang luar biasa saat kami bekerja untuk meningkatkan pengalaman bermain para pemain. Kami tidak pernah membayangkan bisa memiliki ukuran yang sebesar ini begitu cepat, dan sebagai hasilnya kami harus menghadapi berbagai tantangan untuk memenuhi permintaan para pemain. Kami telah mencapai beberapa milestone dalam waktu yang singkat, membuat sebuah platform yang stabil dimana para gamer secara relatif dengan cepat bisa bermain, dan kami bangga bahwa tim kami telah berhasil mencapai hal tersebut, namun tentunya masih banyak hal yang akan hadir hadir!”

Proulx melanjutkan, “Dalam melihat masalah yang dihadapi skalabilitas backend game, prosesnya mencakup lebih dari sekadar berurusan dengan kapasitas server. Kami berfokus untuk menjaga game tetap stabil, dan melakukan iterasi pada kapasitas game agar mengurangi waktu tunggu para pemain. Kami ingin melakukannya dengan benar, dan kami ingin dapat bersiap untuk skala besar ketika game ini dirilis secara resmi, dimana saat ini kami akan terus meningkatkan beta dengan berbagai update, fitur tambahan, dan peningkatan kapasitas server.”

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More