Square Enix Menarik Neo: The World Ends With You Dari Pemain Yang Berhasil Mendapatkannya Lebih Awal

Bagi kalian yang berhasil mendapatkan game Neo: The World Ends With You lebih awal pada akhir pekan kemarin kemungkinan tidak akan senang dengan kajutan baru-baru ini, jika kalian online hari ini. Mengikuti sebuah bocoran yang tidak disengaja dari versi full Neo: The World Ends With You, Square Enix kini menarik lisensi untuk game tersebut, secara efektif membuat game yang ada di akun kalian tidak dapat dimainkan sampai tanggal perilisannya.

Berbagai rumor mengenai penarikan ini mulai bermunculan, dimana beberapa pemain melaporkan bahwa mereka terdepak keluar dari game. Salah satu pengguna Reddit mengatakan bahwa mereka hanya tinggal “satu atau dua jam lagi” dari menyelesaikan game tersebut ketika mereka terdepak keluar. Salah satu laporan mengabarkan bahwa game ini membutuhkan sekitar 50 jam untuk selesai.

“Nintendo telah menarik seluruh lisensi digital untuk game ini setelah Square Enix tanpa sengaja menjual kode eShop lebih awal,” tulis dataminer Switch, OatmealDome di Twitter. “Para pemain terdepak keluar pada pertengahan game dengan kode error 2819-0003.”

Kode Neo: The World Ends With You awalnya bocor pada tanggal 17 Juli kemarin, dengan beberapa pemain mendapatkan kode aktivasi digital karena kesalahan, setelah membeli sebuah kopi fisik dari toko Square Enix. Tentunya para gamer langsung berebutan untuk mendapatkan kode tersebut yang membuat mereka bisa memainkan game ini 10 hari lebih awal.

Meski banyak yang berhasil, seorang pengguna Twitter bernama Wario64, memperingatkan untuk bermain dengan menyalakan airplane mode, agar Square Enix tidak bisa menarik kode tersebut. Dan kini dengan ditariknya lisensi, para gamer harus menunggu fisik mereka tiba, atau membeli versi yang baru secara online. Semua save data dari versi yang telah ditarik tidak dapat lagi digunakan.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More