Steam Capai 10 Juta Pemain Aktif di Dalam Game Untuk Pertama Kalinya

Bersamaan dengan jumlah 32 juta orang yang aktif menggunakan Steam secara bersamaan, pengguna Steam yang sedang memainkan game di dalam game juga menembus 10 juta pemain untuk pertama kalinya.

Berita ini dibagikan oleh situs SteamDB, dan situs tersebut menampilkan bahwa pencapaian ini berhasil terjadi pada tanggal 7 Januari kemarin, dimana jumlah pemain di dalam game berada di angka 10,082,055 dan jumlah orang yang sedang aktif bersamaan di Steam, namun sedang tidak bermain berada di angka 32,186,301.

Sedangkan untuk game apa saja yang tengah dimainkan oleh 10 juta orang tersebut, diposisi pertama terdapat game Counter-Strike: Global Offensive, dengan jumlah pemain aktif di angka 1.08 juta orang. Di posisi kedua terdapat DOTA 2 dengan sekitar 760 ribu pemain, selanjutnya adalah Goose Goose Duck dengan 600 ribu pemain, PUBG: Battlegrounds dengan 440 ribu pemain, dan Apex Legends di 367 ribu pemain.

Pencapaian jumlah pemain ini mengikuti musim liburan, dan berakhirnya salah satu sale besar di Steam. Selain itu juga tidak ada satupun game besar yang dirilis pada periode tersebut.

Untuk berita seputar dunia game lainnya dan Steam bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More