Untuk Pertama Kalinya Activision Mendapatkan Untung Lebih Banyak di PC Dibandingkan Konsol

Nama PC sebagai sebuah master race tampaknya memang bukan kaleng-kaleng belaka. Meski sebelumnya banyak sekali developer game yang lebih sering melirik platform konsol ketimbang PC, kini mulai berbalik, seperti Sony yang mulai mendistribusikan game-game eksklusif PlayStation di PC. Tidak hanya dari kubu biru, hal ini juga terbukti pada laporann keuangan terbaru Activision Blizzard, dimana pendapatan mereka di platform PC mulai melampaui pendapatan di konsol.

Dalam laporan terbaru yang dibagikan oleh Activision Blizzard terungkap kalau untuk pertama kalinya pendapatan yang mereka dapatkan dari sektor PC berhasil melampaui pendapatan dari sektor konsol. Terhitung dari tiga bulan pertama tahun 2023 ini, yang berarti dari bulan Januari 2023 hingga Maret kemarin terungkap kalau pendapatan konsol berhasil menyumbang sebanyak 639 juta USD, sedangkan dari bagian PC menyumbang sebanyak 666 juta USD. Meski terpaut sedikit saja, namun hal ini bisa menjadi sebuah bukti kalau market mulai bergeser condong ke arah pasar PC. Dan mengingat kalau game Diablo IV sendiri nantinya akan tersedia juga di PC selain di konsol, kemungkinan tren ini akan terus berlangsung sepanjang tahun 2023 ini.

Activision Blizzard Pendapatan PC

 

Bagaimana pandangan kalian dengan pergeseran ini? Apakah nantinya akan berdampak besar pada market konsol? Mengingat kalau game-game eksklusif di konsol juga sudah mulai merambah ke PC.


Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

 

Sumber: PC Gamer

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More