Update Steam Deck Izinkan Pengguna Lewati Animasi Pembuka

Valve belum lama ini telah merilis sebuah update Beta Steam Deck yang mengizinkan para penggunanya untuk melewati animasi pembuka dari perangkat tersebut, dan langsung bermain game.

Dijabarkan melalui sebuah postingan blog di Steam, update ini hanya tersedia jika para pengguna Steam Deck telah terpilih masuk ke dalam channel Beta dan Preview, yang berarti fitur ini masih tengah diuji namun kemungkinan akan segera tersedia secara global nanti.

Bagi mereka yang berpartisipasi, dengan menekan tombol B pada saat animasi pembuka kini dapat langsung melewatinya dan masuk ke menu utama Steam Deck, yang menghemat waktu kalian beberapa detik, atau 90 menit waktu dari kalian karena terdapat seorang pengguna Steam Deck yang membuat film Sherk sebagai animasi pembuka mereka sehingga ia harus menunggu sampai film tersebut selesai (hingga ke credit roll) untuk menggunakan perangkat tersebut.

Update ini juga menambahkan auto-corrent untuk hasil pencarian di Store, dan Library, dukungan untuk fitur Games to Play Together, dan opsi untuk menambahkan ikon menu kustom, dan sebuah opsi menu untuk melihat komponen yang ada di Steam Deck.

Sejumlah perubahan quality of life juga dihadirkan dalam update tersebut, dimana Valve meningkatkan resposivitas untuk mengubah local network connection, menghapus “Connecting to Steam…” delay ketika tengah menjalankan sebuah game offline, dan meningkatkan dukungan untuk kontroler PlayStation pihak ketiga. Serta sejumlah perbaikan bug.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More